sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID –  Doa untuk suami yang sedang bekerja mencari nafkah menjadi salah satu bentuk dukungan batin yang bisa dipanjatkan seorang istri. Dalam Islam, doa memiliki kekuatan besar sebagai ikhtiar spiritual agar suami senantiasa diberi kesehatan, keselamatan, kemudahan rezeki, serta keberkahan dalam setiap usaha yang dijalani demi keluarga.

Rasulullah SAW bersabda: “Tiga doa yang mustajab dan tidak diragukan lagi: doa orang yang terzalimi, doa musafir, dan doa orang tua untuk anaknya.” (HR. Abu Dawud dan Tirmidzi)

Dalam konteks keluarga, para ulama menjelaskan bahwa doa istri untuk suami termasuk doa kebaikan yang sangat dianjurkan, karena bertujuan menjaga keharmonisan rumah tangga dan keberkahan rezeki.

Selain itu, Al-Qur’an menegaskan bahwa rezeki berasal dari Allah SWT dan manusia diperintahkan untuk berusaha serta bertawakal kepada-Nya. Hal ini sebagaimana firman Allah SWT: “Barang siapa bertakwa kepada Allah, niscaya Dia akan membukakan jalan keluar baginya, dan memberinya rezeki dari arah yang tidak disangka-sangka.” (QS. At-Talaq: 2–3):

فَاِذَا بَلَغْنَ اَجَلَهُنَّ فَاَمْسِكُوْهُنَّ بِمَعْرُوْفٍ اَوْ فَارِقُوْهُنَّ بِمَعْرُوْفٍ وَّاَشْهِدُوْا ذَوَيْ عَدْلٍ مِّنْكُمْ وَاَقِيْمُوا الشَّهَادَةَ لِلّٰهِۗ ذٰلِكُمْ يُوْعَظُ بِهٖ مَنْ كَانَ يُؤْمِنُ بِاللّٰهِ وَالْيَوْمِ الْاٰخِرِ ەۗ وَمَنْ يَّتَّقِ اللّٰهَ يَجْعَلْ لَّهٗ مَخْرَجًاۙ ۝٢

fa idzâ balaghna ajalahunna fa amsikûhunna bima‘rûfin au fâriqûhunna bima‘rûfiw wa asy-hidû dzawai ‘adlim mingkum wa aqîmusy-syahâdata lillâh, dzâlikum yû‘adhu bihî mang kâna yu’minu billâhi wal-yaumil-âkhir, wa may yattaqillâha yaj‘al lahû makhrajâ

Artinya: Apabila mereka telah mendekati akhir idahnya, rujuklah dengan mereka secara baik atau lepaskanlah mereka secara baik dan persaksikanlah dengan dua orang saksi yang adil dari kamu dan hendaklah kamu tegakkan kesaksian itu karena Allah. Yang demikian itu dinasihatkan kepada orang-orang di antara kamu yang beriman kepada Allah dan hari akhir. Siapa yang bertakwa kepada Allah, niscaya Dia akan membukakan jalan keluar baginya

وَّيَرْزُقْهُ مِنْ حَيْثُ لَا يَحْتَسِبُۗ وَمَنْ يَّتَوَكَّلْ عَلَى اللّٰهِ فَهُوَ حَسْبُهٗۗ اِنَّ اللّٰهَ بَالِغُ اَمْرِهٖۗ قَدْ جَعَلَ اللّٰهُ لِكُلِّ شَيْءٍ قَدْرًا ۝٣

wa yarzuq-hu min ḫaitsu lâ yaḫtasib, wa may yatawakkal ‘alallâhi fa huwa ḫasbuh, innallâha bâlighu amrih, qad ja‘alallâhu likulli syai’ing qadrâ

Artinya: dan menganugerahkan kepadanya rezeki dari arah yang tidak dia duga. Siapa yang bertawakal kepada Allah, niscaya Allah akan mencukupkan (keperluan)-nya. Sesungguhnya Allahlah yang menuntaskan urusan-Nya. Sungguh, Allah telah membuat ketentuan bagi setiap sesuatu.

10 Doa untuk Suami yang Sedang Bekerja Mencari Nafkah

10 Doa untuk Suami yang Sedang Bekerja Mencari Nafkah, Amalan Istri agar Rezeki Dilapangkan
Ilustrasi Istri berdoa untuk suami yang bekerja mencari nafkah. (Source: Istimewa)

Berikut ini merupakan beberapa doa yang dapat dipanjatkan oleh istri untuk sang suami yang sedang bekerja mencari nafkah untuk keluarga:

1. Doa Untuk Suami yang Sedang Bekerja Mencari Nafkah

اللَّهُمَّ يَا غَنِيُّ يَا مُغْنِي أَغْنِنِي غِنًى أَبَدًا، وَيَا عَزِيزُ يَا مُعِزُّ أَعِزَّنِي بِإِعْزَازِ عِزَّةِ قُدْرَتِكَ، وَيَا مُيَسِّرَ الأُمُورِ يَسِّرْ لِي أُمُورَ الدُّنْيَا وَالدِّينِ، يَا خَيْرَ مَنْ يُرْجَى، يَا اللَّهُ

Allahumma yaa ghaniyyu yaa mughnii aghninii ghinan abadan wa yaa ‘aziizu yaa mu’izzu a’izzanii bi i’zaazi ‘izzati qudratika wa yaa muyassiral umuuri yassirlii umuuraddunyaa wad diini ya khaira manyurjaa yaa allahu.

Artinya: “Ya Allah, Dzat yang Maha Kaya dan memberikan kekayaan berilah kekayaan kepadaku yang abadi. Wahai Dzat yang Maha Mulia yang memberikan kemuliaan, berilah kemuliaan kepadaku dengan kemuliaan kekuasaan-Mu. Wahai Dzat yang mempermudah semua urusan, berilah kemudahan kepadaku di dalam semua urusan dunia dan agama, wahai Dzat yang paling baik, ya Allah.”

2. Doa agar Suami Dikaruniai Rezeki

قُلِ اللَّهُمَّ مَالِكَ الْمُلْكِ تُؤْتِي الْمُلْكَ مَنْ تَشَاءُ وَتُعِزُّ مَنْ تَشَاءُ وَتُذِلُّ مَنْ تَشَاءُ بِيَدِكَ الْخَيْرُ إِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيرٌ.

Qulillaahumma maalikal mulki tu’til mulka man tasyaa-u wa tu’izzu man tasyaa-u wa tudzillu man tasyaa-u biyadikal khair. Innaka ‘alaa kulli syai-in qadiir.

Artinya: “Katakanlah wahai Tuhan yang mempunyai kerajaan, Engkau berikan kerajaan kepada orang yang Engkau kehendaki dan Engkau cabut kerajaan dari orang yang Engkau kehendaki. Engkau muliakan orang yang Engkau kehendaki dan Engkau hinakan orang yang Engkau kehendaki. Di tangan Engkaulah segala kebajikan. Sesungguhnya, Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu.”

3. Doa agar Suami Diberi Kesabaran

اللَّهُمَّ اجْعَلْنِي صَبُوْرًا وَاجْعَلْنِي شَكُورًا وَاجْعَلْنِي فِي عَيْنِي صَغِيرًا وَفِي أَعْيُنِ النَّاسِ كَبِيرًا. رَبِّ اغْفِرْ لي وَارْحَمْنِي وَاهْدِنِي السَّبِيلَ الْأَقْوَمِ.

Allaahummaj’alnii shabuuran, waj’alnii syakuuran, waj’alnii fii ainii shaghiiran, wa fii a’yunin naasi kabiiran, rabbighfirlii warhamni wahdinis sabiilal aqwam.

Artinya: “Ya Allah, jadikanlah kami orang yang penyabar, jadikanlah aku orang yang banyak bersyukur, dan jadikanlah aku seorang yang kecil/rendah dalam pandanganku dan besar dalam pandangan orang lain. Ya Tuhan ampunilah dosaku, kasihanilah aku, dan tunjukkanlah aku ke jalan yang lurus.”

4. Doa agar Suami Mendapat Kebaikan waktu

اللَّهُمَّ أَطْعِمْ مَنْ أَطْعَمَنِي وَاسْقِ مَنْ سَقَانِي اللَّهُمَّ امْتِعْهُ بِشَبَابِهِ اللَّهُمَّ جَمِلْهُ.

Allaahumma ath-im man ath-‘amanii wasqi man saqaanii. Allaahumma amti’hu bisyabaabihi. Allaahumma jammil-hu.

Artinya: “Ya Allah, berilah makan orang yang memberiku makan dan berilah minuman orang yang memberiku minuman. Ya Allah, berilah ia kebaikan waktu mudanya. Ya Allah, baguskanlah wajahnya.” (HR Muslim).

5. Doa agar Suami Panjang Umur dalam Kebaikan

اللَّهُمَّ إِنَّا نَسْأَلُكَ طُوْلَ الْعُمْرِ بِالطَّاعَةِ وَاخْتِمْ لَنَا بِالْعَمَلِ الصالحة.

Allaahumma innaa nas-aluka thuulal ‘umri bithaa’ati wakhtim lanaa bil’amalish shaalihati.

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya kami mohon kepada-Mu umur yang panjang dengan penuh ketaatan dan akhiri umur kami dengan melakukan perbuatan yang baik.”

6. Doa agar Suami selalu Setia

رَبَّنَا آمَنَّا بِمَا أَنْزَلْتَ وَاتَّبِعْنَا الرَّسُوْلَ فَاكْتُبْنَا مَعَ الشَّاهِدِينَ.

Rabbana aamannaa bimaa anzalta wat taba’nar rasuula faktubnaa ma’asy syaahidiin.

Artinya: “Ya Tuhan kami, kami telah beriman kepada apa yang telah Engkau turunkan dan kami telah mengikuti Rasul. Karena itu, masukkanlah kami ke dalam golongan orang-orang yang menjadi saksi.”

7. Doa Untuk Suami Agar Terhindar dari Harta yang Haram

اللَّهُمَّ يَا غَنِيُّ يَا حَمِيدُ يَا مُبْدِئُ يَا مُعِيدُ يَا رَحِيمُ يَا وَدُودُ يَا فَعَّالُ لِمَا يُرِيدُ
أَغْنِنِي بِحَلَالِكَ عَنْ حَرَامِكَ، وَبِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ.

Allahumma yaa ghoniyyu yaa hamiid yaa mubdi’u yaa mu’iid yaa rohimu yaa waduud yaa fa’alu lima yuriid agnini bihalaalila, anharoomika wa bifadlika ‘amman siwaak.

Artinya: “Ya Allah Tuhanku Yang Maha Kaya dan Maha Terpuji, Tuhan Yang Menakdirkan dan Yang Mengembalikan, Yang Maha kasih dan Maha Kasih Sayang. Berilah aku kekayaan harta yang Engkau halalkan bukan yang Engkau haramkan, berilah aku kelebihan dari yang lain dengan berkah karunia-Mu.”

8. Doa untuk Suami Supaya Terhindar dari Kesulitan

اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ الْعَفْوَ وَالْعَافِيَةَ فِي الدُّنْيَا وَالْآخِرَةِ.
اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ الْعَفْوَ وَالْعَافِيَةَ فِي دِينِي وَدُنْيَايَ وَأَهْلِي وَمَالِي.
اللَّهُمَّ اسْتُرْ عَوْرَاتِي، وَآمِنْ رَوْعَاتِي.
اللَّهُمَّ احْفَظْنِي مِنْ بَيْنِ يَدَيَّ، وَمِنْ خَلْفِي، وَعَنْ يَمِينِي، وَعَنْ شِمَالِي، وَمِنْ فَوْقِي،
وَأَعُوذُ بِعَظَمَتِكَ أَنْ أُغْتَالَ مِنْ تَحْتِي.

Allahumma innii as-alukal ‘afwa wal ‘aaffiyah fid dun-yaa wal aakhirah. Allahumma innii as-alukal ‘afwa wal ‘aafiyah fi diini wa dunyaa-ya wa ahlii wa maalii. Allahummas-tur ‘au-raatii wa aamin rau-‘aatii, Allahumma-fadz-nii min baini yadayya wa min khalfii wa ‘an yamiinii wa ‘wn syimaalii wa min fauqii. Wa a-‘uudzu bi ‘adzmatika an-ughtaala min tahtii.

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku mohon ampunan-Mu dan bebaskanlah aku dari masalah di dunia dan akhirat. Ya Allah, sesungguhnya aku mohon ampunan kepada-Mu agar terhindar dari masalah dalam urusan agama, dunia, keluarga dan hartaku. Ya Allah, lindungilah auratku dan tenangkanlah aku dari rasa takut. Ya Allah, peliharalah aku dari arah muka, belakang, kanan, kiri dan dari atasku, dan aku berlindung dengan kebesaran-Mu, agar aku tidak dihancurkan dari bawahku.”

9. Doa Untuk Suami Agar Selalu Dilindungi dari Hutang

اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنَ الْهَمِّ وَالْحَزَنِ،
وَأَعُوذُ بِكَ مِنَ الْعَجْزِ وَالْكَسَلِ،
وَأَعُوذُ بِكَ مِنَ الْجُبْنِ وَالْبُخْلِ،
وَأَعُوذُ بِكَ مِنْ غَلَبَةِ الدَّيْنِ وَقَهْرِ الرِّجَالِ.

Allahumma inni a’udzu bika minal Hammi wal hazan, wa a’udzu bika minal ‘ajzi wal kasal, wa a’udzu bika minal jubni wal bukhl, wa a’udzu bika min ghalabatid dain wa qahrir rijal.

Artinya: “Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari kebingungan dan kesedihan. Aku berlindung kepada-Mu dari lemah dan kemalasan. Aku berlindung kepada-Mu dari rasa pengecut dan kikir. Dan aku berlindung kepada-Mu dari lilitan hutang dan kesewenang-wenangan orang.”

10. Doa Untuk Suami Agar Diperbanyak Harta yang Berkah

اللَّهُمَّ أَكْثِرْ مَالَ زَوْجِي، وَبَارِكْ لَهُ فِيمَا أَعْطَيْتَهُ،
وَأَطِلْ حَيَاتَهُ عَلَى طَاعَتِكَ، وَأَحْسِنْ عَمَلَهُ، وَاغْفِرْ لَهُ.

Allahumma aktsir mala zauji wa barik lahu fima a’thoitahu wa athil hayatahu ‘ala tho’atika wa ahsin ‘amalahu waghfirlahu.

Artinya: “Ya Allah, perbanyaklah harta suamiku serta berkahilah karunia yang Engkau berikan padanya, panjangkanlah umurnya dalam ketaatan pada-Mu dan baguskanlah amalnya serta ampunilah dosa-dosanya.”

5 Keberkahan Doa yang Dipanjatkan Istri untuk Suami

1. Membuka pintu rezeki yang halal dan berkah, doa istri menjadi wasilah datangnya rezeki yang tidak hanya cukup, tetapi juga menenangkan dan membawa kebaikan bagi keluarga.

2. Menjaga suami dalam setiap langkah pekerjaannya, doa menghadirkan perlindungan Allah dari bahaya, kesalahan, serta keputusan yang merugikan saat suami mencari nafkah.

3. Menguatkan hati dan mental suami, ketika lelah dan tekanan datang, doa istri menjadi sumber ketenangan yang menguatkan kesabaran dan keikhlasan suami.

4. Menjadi ladang pahala bagi istri, setiap doa yang tulus dipanjatkan untuk suami dicatat sebagai amal kebaikan, meski tanpa diketahui atau didengar langsung.

5. Menumbuhkan keharmonisan rumah tangga, doa mempererat ikatan batin antara suami dan istri, menumbuhkan rasa saling menjaga, saling mendoakan, dan saling menguatkan.