Gunawan Sadbor Ditangkap Polisi, Diduga Terlibat Promosi Judi Online
HAIJAKARTA.ID – Dunia media sosial kembali dihebohkan dengan kabar mengejutkan. Gunawan, pria di balik karakter viral “Sadbor” yang dikenal lewat tarian khas “Beras Habis Live Solusinya,” dilaporkan telah diamankan oleh pihak kepolisian.
Dengan ratusan ribu pengikut, Sadbor berhasil menghibur banyak orang dengan konten-konten kreatifnya, namun kini terlibat masalah hukum.
Penangkapan Gunawan terjadi pada Kamis, 31 Oktober 2024. Hingga kini, Gunawan beserta beberapa anggota timnya masih menjalani pemeriksaan oleh polisi terkait dugaan keterlibatan dalam promosi judi online.
“Informasinya, Sadbor sudah diamankan oleh polisi, beberapa kru juga ikut diperiksa,” ungkap seorang warga Kampung Babakan Baru, Desa Bojongkembar, Cikembar, Kabupaten Sukabumi, yang enggan disebut namanya, Jumat (1/11/2024).
Sumber tersebut mengaku awalnya mengira konten yang dihasilkan oleh Sadbor hanyalah hiburan semata. Namun, belakangan diketahui ada unsur yang melanggar hukum dalam konten tersebut.
“Kami pikir itu hanya konten biasa, tapi ternyata ada yang tidak sesuai aturan hukum,” tambahnya.
Kapolres Sukabumi, AKBP Samian, membenarkan kabar penangkapan tersebut. “Benar, yang bersangkutan masih dalam pemeriksaan di Satreskrim,” ujar Samian singkat.
Kasus ini masih terus didalami, dan pihak kepolisian berupaya mengumpulkan bukti-bukti untuk mengetahui sejauh mana keterlibatan Gunawan dan timnya dalam kasus promosi judi online.
Kisah Gunawan Sadbor Viral Joget di Tiktok
Awalnya, Gunawan Sadbor menjalani kehidupan sebagai tukang jahit keliling. Sambil menawarkan jasanya dari satu tempat ke tempat lain, ia kerap melakukan siaran langsung.
Tak disangka, salah satu siarannya menarik perhatian banyak orang, hingga ia mendapatkan hadiah dari penonton. Momen ini menjadi titik balik baginya. Ia mulai berpikir bahwa siaran langsung dapat menjadi sumber penghasilan yang lebih menjanjikan dibandingkan pekerjaannya saat itu.
Berusaha mencari cara untuk menarik lebih banyak penonton, Gunawan menemukan ide unik: berjoget. Ide sederhana ini ternyata berhasil.
Jogetannya yang khas mulai menarik perhatian dan membuatnya viral. Menyadari potensi besar dari popularitas ini, ia pun memutuskan untuk pulang ke kampung halamannya di Sukabumi dan fokus membuat konten berjoget di TikTok.
Kesuksesan Gunawan tak hanya membawa keuntungan bagi dirinya. Penghasilan yang cukup besar dari kontennya membuat banyak rekan-rekan di kampungnya tertarik untuk ikut serta. Akhirnya, Gunawan mengajak mereka untuk bergabung, dan terbentuklah grup “Sadbor,” yang terdiri dari sekelompok bapak-bapak berjumlah 7 hingga 10 orang. Mereka pun kerap tampil bersama, menghadirkan hiburan unik bagi para pengikutnya.
Dikutip dari wawancara Trans TV yang ditayangkan di kanal YouTube Insertlive pada 24 Oktober 2024, Gunawan mengatakan dirinya mulai fokus membuat konten video siaran langsung joget ketika pandemi Covid-19.
Ketika itu, Gunawan mengaku mendapatkan penghasilan dari hadiah yang diberikan penonton sekitar Rp50 ribu hingga Rp60 ribu per hari. Ia tetap fokus pada kegiatan tersebut sehingga sampai viral dan terkenal seperti sekarang.
“Waktu itu kan Covid ya, Corona, coba ngonten-ngonten bikin video TikTok, ya ada dapet 60 ribu per hari ada 50 ribu, tapi dicoba terus, dicoba terus, akhirnya sampai sekarang,” ucapnya.