sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Tim Densus 88 Antiteror kembali melakukan operasi besar dengan menangkap tiga terduga teroris di tiga lokasi berbeda di Jawa Tengah dalam waktu satu hari, Senin (4/11/2024).

Salah satu penangkapan terjadi di Desa Kebonbatur, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak.

Kapolres Demak, AKBP Ari Cahya Nugraha, membenarkan informasi penangkapan tersebut. Dalam konfirmasinya, Ari mengatakan bahwa memang ada kegiatan penangkapan di wilayahnya, namun ia tidak memberikan rincian lebih lanjut.

“Betul, ada kegiatan penangkapan terduga teroris di Kebonbatur, tetapi untuk detailnya langsung ke Kadiv Humas Polri,” ujarnya saat dihubungi, Senin malam.

Ari juga mengonfirmasi bahwa beberapa anggotanya turut dilibatkan dalam operasi tersebut, namun ia mengaku tidak mengetahui detail identitas warga yang ditangkap.

Selain di Demak, Densus 88 juga melakukan penangkapan di dua lokasi lainnya, yakni di Desa Gribig, Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus, dan wilayah Solo.

Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Artanto, juga membenarkan adanya penangkapan di tiga tempat tersebut.

“Benar, tiga orang terduga teroris telah ditangkap oleh Densus 88 Mabes Polri. Penangkapan dilakukan di Kudus, Demak, dan Solo,” kata Kombes Artanto kepada media. Ia menegaskan bahwa seluruh penanganan kasus ini sepenuhnya ditangani oleh Densus 88.

Meskipun informasi detail terkait kronologi dan motif penangkapan belum diungkapkan, Artanto memastikan bahwa ketiga terduga teroris tersebut diamankan dalam waktu yang berdekatan di hari yang sama.