sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID- Lowongan kerja terbaru PT Indofood buka posisi Manufacturing Apprentice, pendidikan Dimploma D3.

PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk adalah salah satu produsen makanan dan minuman terkemuka di Indonesia yang memiliki kantor pusat di Jakarta.

Perusahaan ini dikenal dengan berbagai merek terkenal yang telah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia.

Sebagai bagian dari komitmen perusahaan untuk mengembangkan sumber daya manusia berkualitas, Indofood CBP saat ini membuka program Manufacturing Apprentice untuk tahun 2024.

Program ini dirancang secara khusus untuk memberikan pengembangan teknis dan perilaku kepada para lulusan baru, guna mempersiapkan mereka untuk mempercepat karir di Divisi Packaging PT Indofood CBP Sukses Makmur.

Persyaratan Umum PT Indofood

Berikut syarat umum PT Indofood dan kualifikasinya:

  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Pendidikan minimal Diploma/D3 dari universitas terkemuka.
  • Terbuka untuk lulusan baru (fresh graduate).
  • Memiliki IPK minimal 3,00.
  • Usia maksimal 23 tahun.

Berasal dari jurusan:

  • Teknik Mesin
  • Teknik Elektro
  • Teknik Kimia
  • Teknik Mekatronika
  • Teknik Material
  • Teknik Industri
  • Teknik Fisika

Bersedia ditempatkan di lokasi berikut:

  • Jakarta
  • Tangerang
  • Purwakarta

Keuntungan dan Benefit PT Indofood

  • Gaji kompetitif, berkisar antara Rp5.000.000 hingga Rp7.000.000 per bulan.
  • Mendapatkan fasilitas seperti asuransi kesehatan dan jiwa.
  • Tunjangan Hari Raya (THR) dan fasilitas lainnya yang mendukung kesejahteraan karyawan.
  • Tentang Program Manufacturing Apprentice: Program ini merupakan program pengembangan karir yang terstruktur dan komprehensif.

Tujuannya adalah memberikan pengalaman kerja yang mendalam di bidang manufaktur, terutama di Divisi Packaging PT Indofood CBP Sukses Makmur.

Peserta akan mendapatkan pelatihan teknis serta pengembangan kemampuan perilaku untuk mendukung peningkatan kapasitas diri.

Program ini diharapkan dapat menghasilkan tenaga profesional yang siap menghadapi tantangan di dunia kerja serta mendukung kesuksesan perusahaan.

Cara Pendaftaran PT Indofood

1. Siapkan dokumen-dokumen berikut:

  • CV terbaru.
  • Fotokopi ijazah dan transkrip nilai.
  • KTP yang masih berlaku.
  • Surat lamaran kerja.

2. Kunjungi situs resmi PT Indofood CBP Sukses Makmur atau platform rekrutmen yang bekerja sama dengan perusahaan.

3. Ikuti prosedur pendaftaran yang tertera di situs tersebut.

4. Pastikan semua data dan dokumen yang diunggah sesuai dan lengkap.

5. Peserta yang lolos seleksi akan ditempatkan di salah satu lokasi operasional berikut, berdasarkan kebutuhan perusahaan:

  • Jakarta: Kantor pusat dan fasilitas produksi.
  • Tangerang: Fasilitas produksi yang berfokus pada produk makanan dan minuman.
  • Purwakarta: Pabrik dan fasilitas pengemasan modern.

Jangan lewatkan kesempatan ini untuk mengembangkan karir kamu bersama salah satu perusahaan!