Lolos SNBP 2025 Jalur Orang Dalam Apakah Mungkin?
![sosmed-whatsapp-green](https://tangselife.com/wp-content/uploads/2024/07/whatsapp.png)
HAIJAKARTA. ID – Banyak orang bertanya-tanya apakah mungkin untuk lolos Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 melalui jalur “orang dalam”.
Namun, hal ini tidak mungkin terjadi karena SNBP merupakan seleksi nasional yang dilakukan secara murni dan transparan.
Menurut informasi dari situs resmi pmb.pens.ac.id, SNBP adalah jalur seleksi masuk perguruan tinggi negeri (PTN) yang diselenggarakan oleh Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB).
Panitia ini dibentuk oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bersama Majelis Rektor Perguruan Tinggi Negeri Indonesia (MRPTNI).
Proses seleksi dilakukan berdasarkan penelusuran prestasi akademik melalui rapor serta portofolio akademik dan non-akademik siswa.
Salah satu aspek penting dari SNBP adalah bahwa seleksi dilakukan secara terpusat dan tidak memerlukan biaya pendaftaran.
Semua biaya seleksi telah ditanggung oleh pemerintah, sehingga tidak ada celah bagi praktik nepotisme atau jalur “orang dalam”.
Selain itu, SNBP juga memberikan kesempatan bagi siswa dari keluarga ekonomi lemah yang memiliki prestasi akademik tinggi untuk tetap bisa bersaing secara adil.
Dengan sistem seleksi yang ketat dan berbasis prestasi, sangat kecil kemungkinan seseorang dapat lolos SNBP melalui jalur yang tidak resmi.
Oleh karena itu, bagi calon peserta yang ingin diterima di perguruan tinggi negeri melalui SNBP 2025, fokus utama haruslah pada pencapaian akademik yang baik, keaktifan dalam kegiatan ekstrakurikuler, serta memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh panitia seleksi.
Tidak ada cara instan, hanya usaha dan prestasi yang bisa menjamin kesuksesan dalam SNBP 2025.
Untuk itu jangan pernah percaya bila ada yang menjanjikan kelolosan SNBP 2025 melalui apapun itu.