Sosok Princess Jepang Ketiduran Saat Naik Pesawat Kelas Ekonomi, Videonya Viral di Medsos

HAIJAKARTA.ID – Sebuah cuplikan video memperlihatkan Princess Jepang ketiduran saat naik pesawat kelas ekonomi, dan kini menjadi perbincangan hangat di dunia maya.
Kejadian tersebut terekam saat Putri Kako tengah melakukan perjalanan domestik selama kunjungannya ke Brasil.
Princess Jepang Ketiduran Saat Naik Pesawat Kelas Ekonomi Mendadak Viral
Dalam video yang beredar luas di media sosial, Princess Kako, keponakan dari Kaisar Naruhito, terlihat duduk di dekat jendela pesawat ekonomi dengan posisi bersandar dan tertidur lelap.
Momen tersebut terjadi di tengah rangkaian kunjungannya ke delapan kota di Brasil dalam agenda kenegaraan selama 11 hari pada bulan Juni.
Putri berusia 30 tahun itu dikabarkan telah menghadiri acara di empat lokasi berbeda dalam satu hari.
Tak heran bila dirinya terlihat sangat lelah saat berada di dalam pesawat.
Simpati dan Pujian Netizen Mengalir Deras
Video Princess Jepang ketiduran saat naik pesawat kelas ekonomi langsung memicu beragam reaksi netizen.
Banyak yang memuji kerendahan hati dan dedikasi sang putri dalam menjalankan tugasnya sebagai anggota kerajaan.
“Saya rasa sangat wajar jika beliau tertidur. Jadwalnya padat, dan ia tetap memilih naik ekonomi, ini luar biasa,” tulis seorang pengguna media sosial.
Komentar lainnya berbunyi, “Kita seharusnya melindungi sosok sebaik ini, bukan menyebarkan video yang seharusnya bersifat pribadi.”
Profil Princess Kako
Princess Kako dari Akishino merupakan putri dari Pangeran Fumihito, calon pewaris takhta Kekaisaran Jepang.
Ia juga merupakan adik dari Putri Mako yang menikah dan melepaskan status bangsawan pada 2021, serta kakak dari Pangeran Hisahito yang disebut sebagai pewaris berikutnya.
Sejak kakaknya mundur dari kehidupan kerajaan, Putri Kako mulai mengambil peran lebih aktif dalam agenda publik dan mewakili keluarga kekaisaran dalam berbagai kunjungan luar negeri.
Ia menempuh pendidikan seni pertunjukan dan psikologi di Universitas Leeds, Inggris, serta menguasai bahasa isyarat dan aktif dalam kegiatan sosial.
Tak hanya dikenal karena ketulusan dan dedikasinya, Princess Kako juga dijuluki sebagai ikon mode.
Ia kerap tampil dengan gaya berpakaian yang berani dan ekspresif, berbeda dari gaya konservatif keluarga kekaisaran pada umumnya.
Salah satu busananya saat kunjungan ke Brasil—gaun putih bermotif bunga kamelia—mendapat lebih dari 500 ribu likes di media sosial.
Ia bahkan memicu tren mode baru di Jepang saat mengenakan anting-anting porselen buatan tangan, yang penjualannya naik drastis hingga 50 kali lipat.