Viral! Misteri Penemuan Kain Kafan dan Tulang Manusia di Proyek Tangerang

HAIJAKARTA.ID – Sebuah kejadian yang tak biasa terjadi ketika sebuah proyek pembangunan sedang beroperasi di perumahan di Desa Sindang Panon, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang, Banten, Senin (29/9/2025).
Kejadian ini mendadak menjadi perhatian publik lantaran warga dikejutkan dengan penemuan kain kafan dan tulang manusia di area proyek tersebut.
Peristiwa ini mencuat setelah sebuah video yang memperlihatkan penemuan itu beredar luas di media sosial.
Polisi langsung turun ke lokasi untuk memastikan kebenaran informasi dan melakukan penyelidikan awal.
Kain Kafan dan Tulang Manusia di Proyek Tangerang
Kapolsek Pasar Kemis, AKP Syamsul Bahri, menjelaskan bahwa pihaknya sudah menggali keterangan dari sejumlah saksi. Dari keterangan yang diperoleh, lokasi tersebut dulunya merupakan pemakaman yang dikenal dengan sebutan Makam Jengkol.
Menurut keterangan ahli waris, sudah dilakukan pemindahan sekitar 25 hingga 30 makam sebelum lahan itu digunakan sebagai proyek perumahan.
“Karena makam telah dipindahkan, disepakati lahan itu bisa dikerjakan,” ujar Syamsul.
Namun, saat pengerjaan proyek berlangsung, pekerja justru menemukan kain kafan dan tulang yang diduga berasal dari sisa makam.
“Awalnya tidak ada yang tahu bahwa masih ada makam. Baru ketika proyek berjalan ditemukan kain kafan dan tulang,” ungkap Syamsul.
Polisi menegaskan, temuan itu bukan diketahui sejak awal melainkan baru muncul ketika penggalian proyek dilakukan.
Tindak Lanjut Penemuan Kain Kafan dan Tulang Manusia
Pihak proyek kini telah berkoordinasi dengan pemerintah desa setempat untuk mengurus temuan tersebut.
Kain kafan dan tulang manusia itu rencananya akan dimakamkan kembali di tempat yang lebih aman dan layak.
Selain itu, kepolisian juga meminta agar pihak pengembang lebih berhati-hati dalam melanjutkan pembangunan.
“Kami mengimbau agar jika ada temuan serupa segera dilaporkan,” tegas Syamsul.