sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Peningkatann kapasitas para pegiat urban farming atau pertanian perkotaan di lingkup area ini, tengah dilakukan Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) Kota Administrasi Jakarta Utara.

Kepala Suku Dinas KPKP Kota Administrasi Jakarta Utara, Unang Rustanto, mengungkapkan bahwa terdapat 100 peserta yang akan mengikuti kegiatan ini, yang dibagi menjadi dua tahap: evaluasi dan pelatihan.

“Pesertanya sekitar 100 orang dan nantinya akan dilakukan 2 tahap kegiatan yakni evaluasi dan pelatihan pada prosesnya,” katanya saat ditemui dilokasi, Rabu (5/6/2024).

Ia mengajak narasumber yang akan membagikan ilmu tentang peningkatan manfaat dan nilai ekonomi pengelolaan dalam lingkup urban farming.

Langkah-langkah evaluasi urban farming mencakup beberapa strategi dasar pemberdayaan masyarakat, seperti pembentukan dan penguatan kelompok, serta pendampingan teknis dan manajemen usaha yang berkelanjutan.

“Biasanya kita mulai dari dasarnya yaitu strategi dasar pemberdayaan masyarakat. Seperti pembentukan dan penguatan kelompok serta pendampingan teknis dan manajemen usaha yang berjenjang,” kata Unang.

Selain itu, dilakukan identifikasi dan inventarisasi anggota yang memiliki komitmen untuk terjun dalam program pemberdayaan masyarakat kota menuju masyarakat mandiri melalui kegiatan urban farming.

Evaluasi juga mencakup penilaian sejauh mana para pegiat urban farming mengoptimalkan bantuan yang telah diberikan untuk mengembangkan kegiatan pertanian perkotaan di lingkungan masing-masing.

“Terakhir nantinya kita akan adakan pelatihan di akhir bulan,” tambah Unang. Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan pengetahuan para pegiat urban farming, sehingga mereka dapat lebih efektif dalam mengelola dan memaksimalkan potensi pertanian perkotaan di Jakarta Utara.

Melalui upaya ini, Suku Dinas KPKP berharap dapat mendorong kemandirian masyarakat kota dalam hal ketahanan pangan serta meningkatkan nilai ekonomi dari kegiatan urban farming yang dijalankan.Peningkatan Kapasitas Pegiat Urban Farming di Jakarta Utara oleh Suku Dinas KPKP