sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Mencari pekerjaan sering kali menjadi proses yang tidak mudah. Selain membutuhkan usaha dan kesabaran, banyak orang juga harus berhadapan dengan rasa lelah, cemas, hingga kekhawatiran soal masa depan dan rezeki.

Di tengah ikhtiar yang terus dilakukan, doa menjadi salah satu cara untuk menenangkan hati sekaligus memohon pertolongan kepada Allah SWT.

Dalam ajaran Islam, doa diyakini sebagai kekuatan yang mampu membuka jalan, memudahkan urusan, serta mendatangkan rezeki dari arah yang tidak disangka-sangka. Karena itu, banyak umat Muslim mengamalkan doa-doa tertentu agar segera mendapatkan pekerjaan yang baik dan halal.

Berikut 5 doa agar cepat mendapat pekerjaan dan dimudahkan rezeki yang bisa diamalkan dengan penuh keyakinan, disertai ikhtiar dan tawakal kepada Allah SWT.

5 Doa Agar Cepat Mendapatkan Pekerjaan dan Dimudahkan Rezeki

1. Doa Mendapatkan Pekerjaan yang Halal

Doa mendapatkan pekerjaan halal ini bisa dibacakan ketika ingin mendapatkan pekerjaan yang baik dan halal.

اللهم اكفني بحلالك عن حرامك واغنني بفضلك عمن سواك

Allahummakfini bihalalika an haramika wa aghnini bifadhlika amman siwaka.

Artinya: “Ya Allah, cukupkanlah aku dengan rezeki-Mu yang halal agar terhindar dari yang haram, dan perkayalah aku dengan karunia-Mu agar terhindar dari meminta kepada selain-Mu.”

2. Doa Agar Dimudahkan Saat Interview

Saat melakukan interview kerja kita sering kali dihadapi rasa gugup dan kesulitan menjelaskan saat beberapa pertanyaan telah dilontarkan. Namun, bacaan doa ini bisa dibaca sebelum interview dilakukan.

رَبِّ شْرَحْ لِي صَدْرِى وَ يَسِرْلِي أَمْرِى وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِيى يَفْقَهُوا قَوْلِى.

Rabbisrahli shadrii wa yassirlii amrii wahlul ‘uqdatan min lisaanii yafqahu qaulii.

Artinya: “Ya Tuhanku, lapangkanlah dadaku, mudahkanlah urusanku, dan lepaskanlah kekakuan lidahku supaya mereka mengerti perkataanku.”

3. Doa Memohon Dimudahkan Rezeki yang Halal

Doa ini dapat dibaca ketika ingin mendapatkan suatu rezeki yang halal dan baik, berdasarkan dari dalam hadits Ibnu Majah.

اَللّٰهُمَّ إِنِّى أَسْأَلُكَ عِلْمًا نَافِعًا وَرِزْقًا طَيِّبًا وَعَمَلاً مُتَقَبَّلاً

Allahumma innii as-aluka ‘ilman naafi’a, wa rizqon thoyyibaa, wa ‘amalan mutaqobbalaa.

Artinya: “Ya Allah, sungguh aku memohon kepada-Mu ilmu yang bermanfaat (bagi diriku dan orang lain), rizki yang halal dan amal yang diterima (di sisi-Mu dan mendapatkan ganjaran yang baik).” (HR. Ibnu Majah, no. 925 dan Ahmad 6: 305, 322. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa hadits ini shahih).

4. Doa Dilancarkan Segala Urusan

Segala urusan yang sering kali membuat kita merasa sulit hingga kebingungan, namun dalam doa ini insyaallah segala urusan dapat dilancarkan.

رَبَّنَا ءَاتِنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً وَهَيِّئْ لَنَا مِنْ أَمْرِنَا رَشَدًا

Robbanaa aatinaa minladunka rohmataw wahayya lanaa min amrinaa rosyada

Artinya: “Wahai Tuhan kamu berikanlah rahmat kepada kami dari sisiMu dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urusan kami.” (Q.S Al Kahfi 10).

5. Doa Penarik Rezeki di Pagi Hari

Doa dipagi hari ini meriwayatkan kebiasaan Nabi Muhammad SAW dalam Hadits Abu Dawud, kebiasaan membaca doa ini agar di lancarkan rezeki dari pagi hari hingga menjelang petang.

اَللَّهُمَّ بِكَ أَصْبَحْنَا وَبِكَ أَمْسَيْنَا، وَبِكَ نَحْيَا، وَبِكَ نَمُوْتُ، وَإِلَيْكَ النُّشُوْرُ

Allāhumma bika ashbahnā, wa bika amsainā, wa bika nahyā, wa bika namūtu, wa ilaikan nusyūru.

Artinya: “Ya Allah, denganMu aku berpagi hari, denganMu aku bersore hari, dengan-Mu kami hidup, denganMu kami mati. Hanya kepadaMu (kami) kembali,” (HR Abu Dawud, At-Tirmidzi, Ibnu Majah, dan lainnya).

Makna dan Manfaat Berdoa dalam Ikhtiar Mencari Pekerjaan

1. Wujud melibatkan segala sesuatu kepada Allah SWT

Doa menjadi bentuk pengakuan bahwa manusia memiliki keterbatasan dan membutuhkan pertolongan Allah dalam setiap usaha, termasuk saat mencari pekerjaan.

2. Menguatkan ikhtiar dan tawakal

Islam mengajarkan bahwa usaha dan doa harus berjalan seiring. Sebagaimana disebutkan dalam Surah An-Najm ayat 39, manusia memperoleh apa yang diusahakannya.

3. Menenangkan hati dan menjaga harapan

Doa membantu menenangkan pikiran di tengah proses pencarian kerja yang penuh ketidakpastian serta mencegah rasa putus asa.

4. Membuka pintu rezeki dari arah tak terduga

Allah SWT menjanjikan jalan keluar dan rezeki bagi hamba yang bertakwa, sebagaimana tertuang dalam Surah At-Talaq ayat 2–3.

5. Menjaga niat agar pekerjaan bernilai ibadah

Dengan doa, seseorang diingatkan untuk mencari pekerjaan yang halal, baik, dan membawa keberkahan bagi diri sendiri maupun keluarga.