PT Menara Maritim Indonesia berbagi momen bahagia di hari raya Idul Adha yang jatuh pada Senin (17/6/2024). Momen kegembiraan itu dengan berbagi hewan kurban dengan masyarakat di sekitar Pelindo Tower dan pemangku kepentingan di sekitar Kecamatan Koja.

Pengelola Pelindo Tower turut menyerahkan hewan kurban ke jajaran Polsek Koja, Kelurahan Rawa Badak Utara, Kelurahan Rawa Badak Selatan, serta masyarakat sekitar Pelindo Tower. Total hewan kurban yang diserahkan itu sebanyak 2 ekor sapi dan 3 ekor kambing. Semua itu didistribusikan kepada masyarakat.

Adapun Penyerahan hewan kurban berlangsung di Pelindo Tower pada Jumat (14/6/2024). Penyerahan dilakukan oleh Plt. Direktur Utama PT Menara Maritim Indonesia (MMI) Rudy Istiawan dan dihadiri perwakilan dari Polsek Koja, aparat kelurahan, serta tokoh masyarakat setempat.

Plt. Direktur Utama PT Menara Maritim Indonesia (MMI) Rudy Istiawan mengatakan, Hari Raya Idul Adha adalah momen yang sangat penting bagi umat Islam untuk berbagi dengan sesama. Melalui penyerahan hewan kurban, masyarakat mendapat manfaat langsung. “Hubungan baik antara perusahaan dan komunitas sekitar,” ujar Rudy Istiawan dalam keterangan persnya di Jakarta pada Rabu (19/6/2024).

Kegiatan penyerahan hewan kurban itu merupakan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) PT Menara Maritim Indonesia. Kegiatan itu yang rutin dilakukan setiap tahunnya. Melalui program itu, kata Rudy, PT MMI berupaya untuk terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitarnya.

Kapolsek Koja Kompol Muhammad Syahroni sangat terima kasih atas partisipasi dari PT Menara Maritim Indonesia yang perhatian dan peduli kepada masyarakat sekitar. “Bantuan ini sangat berarti bagi masyarakat, terutama dalam suasana Idul Adha yang penuh berkah. Semoga kerja sama yang baik ini dapat terus terjalin,” ujar Kompol Muhammad.

Nani, Lurah Rawa Badak Utara, menyampaikan apresiasinya. “Kami sangat menghargai bantuan hewan qurban ini. Insya Allah akan kami distribusikan dengan sebaik-baiknya kepada warga yang membutuhkan.” (*)