Cara Dapat Diskon Listrik 50 Persen 2025 Untuk Pelanggan Pascabayar, Hanya Untuk Pelanggan Ini
HAIJAKARTA.ID – Bagaimana cara dapat diskon listrik 50 persen tahun 2025 untuk pelanggan pascabayar?
Diskon listrik 50% ini merupakan bagian dari bansos untuk tahun 2025. Pemotongan harga ini diberikan untuk daya beli masyarakat mengenai kenaikan PPN 12%.
Nantinya diskon listrik ini akan berlangsung selama dua bulan, yaitu Januari hingga Februari 2025.
Diskon Listrik 50% Tahun 2025
Diskon tarif listrik 50 persen ini nantinya akan diberikan kepada pelanggan rumah tangga dengan daya 450 VA, 900 VA, 1.300 VA dan 2.200 VA.
Nantinya potongan harga untuk pelanggan pascabayar akan diterima secara otomatis.
Ketika pelanggan untuk membayar tagihan pada periode Januari dan februari akan diterapkan secara otomatis.
Jadi pelanggan yang akan membayar untuk bulan Januari, maka pemotongan akan diterapkan di bulan Februari.
Sedangkan listrik yang di bulan Februari maka akan secara otomatis akan dipotong pada bulan Maret 2025.
Cara Dapat Diskon Listrik 50 Persen
Untuk mendapatkan diskon tagihan listrik 50 persen dari PLN ini bisa melalui aplikasi PLN Mobile.
- Unduh aplikasi PLN Mobile melalui Play Store atau App Store
- Pilih menu ‘Token dan Pembayaran’
- Masukkan Nomor ID Pelanggan
- Pilih tagihan yang terbit dan pilih ‘Tagihan’
- Pilih ‘Lanjutkan Pembayaran’
- Pilih metode pembayaran. Terdapat beberapa pilihan mulai dari dompet digital, virtual account, hingga kartu kredit
- Pilih ‘Bayar’
- Selesaikan pembayaran sesuai waktu yang ditentukan
- Transaksi berhasil
Itulah tadi bagaimana cara dapat diskon listrik 50 persen untuk pelanggan pascabayar.