Cek Pengumuman Lulus UKPPPG Calon Guru Gelombang 2 Tahun 2024, Simak Lengkapnya Di Sini!
HAIJAKARTA.ID- Cek pengumuman lulus UKPPPG Calon guru gelombang 2 tahun 2024, cek selengkapnya disini!
UKPPPG adalah bagian dari Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) Piloting, yang bertujuan untuk mempersiapkan dan menyaring para lulusan pendidikan guru agar memiliki kompetensi sebagai pendidik profesional.
Program ini memberi kesempatan bagi lulusan pendidikan tinggi di bidang keguruan untuk mendapatkan sertifikasi sebagai guru, yang sangat dibutuhkan untuk meningkatkan jenjang karier serta kesejahteraan di lingkungan profesi tersebut.
UKPPPG tidak hanya diikuti oleh guru yang sudah mengabdi, tetapi juga para mahasiswa yang memiliki tujuan untuk berkarier sebagai guru profesional.
Sertifikat pendidik yang diperoleh melalui program ini sangat berperan dalam menunjang kompetensi, sekaligus diakui sebagai syarat penting dalam proses karier seorang guru.
Cek Pengumuman Lulus UKPPPG Calon Guru Gelombang 2 Tahun 2024
Kelulusan tahap ini diumumkan oleh Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (Ditjen GTK) melalui Surat Nomor: 1829/B2/GT.00.02/2024.
Bagi peserta yang ingin mengecek hasil kelulusan UKPPPG 2024, berikut cara yang dapat diikuti untuk memastikan status kelulusan:
- Akses situs resmi UKPPPG di https://ukpppg.bppp.kemdikbud.go.id/ujian/
- Setelah masuk ke laman utama, pilih opsi “Masuk” atau “Login” yang tersedia.
- Login dengan menggunakan username dan password yang sudah didaftarkan oleh peserta.
- Masukkan nomor pendaftaran ujian serta tanggal lahir sesuai dengan data yang terdaftar.
- Klik “Lihat Status Kelulusan” untuk melihat hasilnya.
- Jika peserta dinyatakan lulus, maka akan muncul notifikasi dengan tulisan “Lulus Seleksi”. Sebaliknya, bagi yang belum berhasil lolos, akan tertulis keterangan “Tidak Lulus Seleksi”.
Bagi mahasiswa atau guru yang belum berhasil lulus dalam seleksi kali ini, mereka masih dapat mengikuti ujian UKPPPG pada gelombang seleksi berikutnya, dengan mematuhi persyaratan dan jadwal yang ditetapkan oleh penyelenggara.
Jadwal Lengkap UKPPPG 2024 Tahap 2
Adapun jadwal lengkap UKPPPG 2024 Tahap 2 adalah sebagai berikut:
- Pemanggilan peserta melalui SIMKB: 20 – 28 Agustus 2024
- Laporan diri dan orientasi di Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK): 22 – 28 Agustus 2024
- Pelaksanaan pembelajaran mandiri melalui platform PMM: 29 Agustus – 8 Oktober 2024
- Pendaftaran UKPPPG melalui PMM: 16 September – 8 Oktober 2024
- Ujian tertulis berbasis komputer atau UTBK: 18 – 20 Oktober 2024
- Pengumuman kelulusan UKPPPG: 12 November 2024
Pelaksanaan UKPPPG 2024 ini didukung oleh 83 universitas di Indonesia yang memiliki program Pendidikan Profesi Guru (PPG), dan turut berperan dalam mendukung peningkatan kompetensi guru secara nasional.
Beberapa universitas tersebut antara lain IKIP Siliwangi Bandung, Universitas Ahmad Dahlan, Universitas Al Asyariah Mandar, Universitas Al Muslim, Universitas Asahan, Universitas Bengkulu, Universitas Bina Bangsa Getsempena, Universitas Borneo Tarakan, Universitas Galuh, Universitas Halu Oleo, Universitas Hamzanwadi, Universitas Islam Malang, Universitas Islam Sumatera Utara, Universitas Jambi, Universitas Jember, Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya, Universitas Katolik Widya Mandala Surabaya, Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga, Universitas Lambung Mangkurat, Universitas Lampung, dan masih banyak lagi.
Dengan adanya program ini, pemerintah berharap para guru Indonesia mampu meningkatkan kualitas pengajaran, profesionalisme, dan etos kerja di bidang pendidikan.
Semoga para peserta seleksi UKPPPG yang berpartisipasi di gelombang kedua ini berhasil mencapai hasil terbaik dan semakin siap untuk mendidik generasi penerus bangsa.