Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Seorang pria lansia di Jakarta Barat ditemukan membusuk di rumahnya, tepatnya di kawasan Krendang, Tambora.

Korban yang berinisial S (70) sudah tidak terlihat beberapa hari terakhir, diduga meninggal dunia akibat penyakit yang dideritanya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi, mengungkapkan bahwa korban ditemukan pada Kamis (8/8/2024) pukul 12.30 WIB.

Lansia di Jakarta Barat Ditemukan Membusuk

Menurut keterangan saksi, korban sudah beberapa hari tidak terlihat oleh tetangganya, yang kemudian mendorong mereka untuk memeriksa kondisi korban di dalam rumahnya.

“Seorang warga menyuruh tetangganya untuk bersama mengecek keadaaan lansia tersebut. Memastikan bahwa korban dalam kondisi baik,” jelas Ade Ary, Jumat (9/8/2024).

Ketika saksi memasuki kamar korban, mereka menemukan S sudah tidak bernyawa dan mengeluarkan bau busuk yang menyengat.

Setelah dilakukan pemeriksaan awal, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban, yang mengindikasikan bahwa korban kemungkinan besar meninggal karena faktor alami.

“Ketika saksi membuka pintu rumah lansia itu, sudah tercium bau busuk yang menyengat. Memang bau bangkai. Ternyata setelah ditelusuri, korban sudah membusuk mengenaskan. Tidak ada tanda-tanda penganiayaan,” ujar Ade Ary.

Berdasarkan keterangan tetangga, S sempat terlihat membeli obat di warung dekat rumahnya sebelum menghilang dari pandangan.

Korban diketahui memiliki riwayat penyakit asma dan sejak sekitar satu minggu terakhir, korban mengeluhkan sakit di bagian ulu hati serta mengalami kesulitan bernapas akibat asma yang kambuh.

“Korban memiliki riwayat penyakit yang diidapnya yakni asma. Sudah seminggu ia mengeluhulu hatinya sering sakit,” ujar Ade.

“Korban sempat beli obat maag di warung, setelah itu tidak terlihat lagi,” tutupnya.

Hingga saat ini, pihak kepolisian masih melakukan investigasi lebih lanjut untuk memastikan penyebab kematian korban.

Namun, dugaan sementara menyebutkan bahwa S meninggal dunia karena penyakit yang dideritanya.