sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Kecelakaan lalu lintas tunggal melibatkan sebuah mobil Toyota Fortuner terjadi di Kelurahan Cikiwul, Kecamatan Bantargebang, Bekasi, Jawa Barat.

Mobil berwarna putih itu menabrak rumah warga hingga mengalami kerusakan di bagian depan rumah.

“Diduga sopir mengantuk, mobil Fortuner sruduk rumah warga di Prapatan Jasan, Cikiwul Bantargebang, Bekasi,” tulis keterangan akun Instagram @hariharijakarta, Rabu (19/11).

Polisi Selidiki Fortuner Tabrak Rumah Warga di Bekasi

Kanit Gakkum Satlantas Polres Metro Bekasi Kota, Iptu Wandhi Suwandi, mengungkapkan bahwa insiden tersebut terjadi pada Rabu (20/11) sekitar pukul 22.20 WIB.

Saat polisi tiba di lokasi, kendaraan yang terlibat kecelakaan sudah tidak berada di tempat kejadian.

“Sesampainya di TKP, kendaraan yang mengalami kecelakaan sudah tidak berada di TKP,” kata Wandhi dalam keterangannya, Kamis (21/11).

Penyelesaian Kekeluargaan

Pihak kepolisian yang melakukan investigasi meminta keterangan dari warga setempat.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, kejadian itu telah diselesaikan secara kekeluargaan oleh pihak-pihak yang terlibat.

“Berdasarkan keterangan dari saksi-saksi mata, kejadian tersebut diselesaikan dengan cara kekeluargaan,” jelas Wandhi.

Viral di Media Sosial

Kecelakaan ini menjadi perhatian publik setelah video pasca-kejadian viral di media sosial.

Dalam video terlihat mobil Toyota Fortuner terhenti di depan rumah warga yang rusak.

Sejumlah warga dan pengendara yang melintas tampak menyaksikan situasi tersebut.

Meski telah diselesaikan, kecelakaan ini mengingatkan pentingnya kehati-hatian berkendara, terutama di lingkungan pemukiman.