sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, akan mengumumkan pembentukan jajaran Staf Khusus (Stafsus) Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta.

Dalam keterangannya, Pramono mengungkapkan sejumlah nama yang akan mengisi posisi tersebut, termasuk pakar bioteknologi lingkungan dan politikus.

Salah satu nama yang diungkap Pramono adalah Firdaus Ali, pakar bioteknologi lingkungan dari Institut Teknologi Bandung (ITB), yang akan menjabat sebagai koordinator staf khusus.

“Prof Firdaus Ali akan menjadi koordinator staf khusus. Selain itu, ada juga Yustinus Prastowo, Nirwono Joga, dan Nong Darol,” kata Pramono kepada wartawan, Senin (17/3/2025).

Selain pakar dan profesional, Pramono juga menyebut politikus PDIP, Chico Halim, yang akan bertanggung jawab dalam bidang komunikasi publik.

“Satu nama dari latar belakang partai adalah Chico Halim dari PDIP. Dia akan mengurus komunikasi publik,” jelas Pramono.

Pramono menambahkan bahwa mayoritas anggota staf khusus berasal dari kalangan profesional, dengan total 15 orang yang akan bertugas di tujuh bidang berbeda. Menurutnya, pemilihan nama-nama tersebut didasarkan pada kebutuhan DKI Jakarta di berbagai sektor.

“Hampir seluruh staf khusus ini adalah profesional. Saya memilih mereka karena Jakarta membutuhkan keahlian di bidang keagamaan, keumatan, dan sektor lainnya,” tegas Pramono.

Jajaran staf khusus ini diharapkan mampu membantu Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta dalam menjalankan berbagai program strategis demi kemajuan ibu kota.