HAIJAKARTA.ID – Hari Keluarga Internasional yang diperingati setiap tanggal 15 Mei sangat penting dan syarat makna terutama untuk kehidupan saat ini.

Mengingat betapa pentingnya sebuah keluarga, peringatan Hari Keluarga Internasional yang ditetapkan oleh Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada tahun 1993 ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya peran keluarga dalam berbagai aspek kehidupan.

Mari simak bersama tema dan Hari Keluarga Internasional 2024 selengkapnya di bawah ini:

Tema Hari Keluarga Internasional 2024

Tahun 2024 menandai peringatan 30 tahun International Day of Families. Tema “Families and Climate Change” diangkat untuk menyoroti dampak perubahan iklim terhadap kesehatan dan kesejahteraan keluarga.

Perubahan iklim menyebabkan peningkatan polusi dan cuaca ekstrem seperti angin topan, kekeringan, dan banjir yang sering kali memaksa pengungsian paksa dan hilangnya mata pencaharian.

Kejadian ini berdampak langsung pada produktivitas pertanian dan akses terhadap air, meningkatkan risiko kelaparan dan kerentanan ekonomi terutama pada industri yang sangat sensitif terhadap perubahan iklim, seperti pertanian dan perikanan.

Memberdayakan Keluarga dalam Aksi Iklim

Keluarga memiliki peran penting dalam mengatasi perubahan iklim melalui pendidikan, perubahan kebiasaan konsumsi, dan advokasi.

Dengan mewariskan nilai-nilai berkelanjutan dan kesadaran iklim dari generasi ke generasi, keluarga dapat memainkan peran kunci dalam aksi iklim yang bermakna dan efektif.

Mengajarkan kebiasaan berkelanjutan dan pentingnya kesadaran iklim kepada anak-anak sejak dini sangat penting untuk masa depan yang lebih hijau.

Sejarah Hari Keluarga Internasional

Perhatian PBB terhadap isu-isu keluarga dimulai pada tahun 1980-an. Pada tahun 1983, Dewan Ekonomi dan Sosial merekomendasikan Komisi Pembangunan Sosial untuk meningkatkan kesadaran tentang masalah dan kebutuhan keluarga.

Selanjutnya, melalui resolusi 1985/29 pada tanggal 29 Mei 1985, Dewan PBB mengundang Majelis Umum untuk memasukkan agenda “Keluarga dalam proses pembangunan”.

Pada tanggal 9 Desember 1989, Majelis Umum PBB mencanangkan Tahun Keluarga Internasional melalui resolusi 44/82.

Kemudian, pada tahun 1993, Majelis Umum PBB menetapkan tanggal 15 Mei setiap tahun sebagai Hari Keluarga Internasional melalui resolusi A/RES/47/237.

Tujuan Pentingnya Peringatan Hari Keluarga Internasional

Hari Keluarga Internasional memberikan kesempatan untuk meningkatkan kesadaran tentang isu-isu yang mempengaruhi keluarga dan untuk memperdalam pemahaman tentang proses sosial, ekonomi, dan demografi yang mempengaruhi keluarga di seluruh dunia.

Tahun ini, dengan tema perubahan iklim, Hari Keluarga Internasional mengajak semua pihak untuk berkontribusi dalam mengatasi tantangan iklim dengan melibatkan seluruh anggota keluarga dalam setiap langkah aksi yang diambil.

Dengan mengakui dan mengatasi dampak perubahan iklim terhadap keluarga, kita dapat membangun komunitas yang lebih tangguh dan berkelanjutan.
Selamat memperingati Hari Keluarga Internasional!