Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Seorang pria yang diketahui sebagai pegawai Kementerian Luar Negeri ditemukan tak bernyawa di kamar indekosnya di Jalan Gondangdia Kecil Nomor 22, Menteng, Jakarta Pusat, pada Selasa pagi (8/7/2025).

Korban diketahui bernama Arya Daru Pangayunan (39), dan kasus kematiannya kini menjadi sorotan setelah ditemukan dalam kondisi tidak wajar.

Penemuan Diplomat Tewas di Indekos Jakarta Pusat

Sebelumnya diberitakan, pria tersebut ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di dalam kamar kos yang terkunci dari dalam.

Kepala korban terlihat terbungkus lakban.

Kapolsek Menteng, Komisaris Rezha Rahandhi, mengungkapkan bahwa informasi status korban sebagai pegawai negeri sipil (PNS) diperoleh dari beberapa saksi yang berada di lokasi.

“Saya belum bisa memastikan apakah korban benar seorang diplomat atau bukan,” kata Rezha saat dikonfirmasi wartawan, Selasa.

Menurutnya, korban berinisial ADP, merupakan warga asal Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Meski ditemukan dalam kondisi mencurigakan, belum ada tanda-tanda kekerasan maupun barang yang hilang di dalam kamar. “Belum bisa dipastikan ini kasus pembunuhan.

Tapi juga tidak bisa serta-merta dibilang bukan. Kami masih menyelidiki lebih lanjut,” tambahnya.

Kemlu Benarkan Korban Adalah Staf Diplomatik

Juru Bicara Kemlu, Rolliansyah Soemirat, membenarkan bahwa Arya Daru Pangayunan merupakan staf di Kementerian Luar Negeri.

“Benar, almarhum Arya Daru Pangayunan adalah pegawai Kemlu dan meninggalkan seorang istri serta dua anak,” ungkapnya, Selasa (8/7/2025).

Ia juga menambahkan bahwa Kementerian Luar Negeri menyampaikan duka cita mendalam dan menyerahkan penanganan penuh kasus ini kepada pihak berwajib.