sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA. ID – Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Ditjen Bimas Islam) Kementerian Agama telah merilis jadwal imsakiyah Ramadan 2025 untuk wilayah Jakarta dan sekitarnya.

Jadwal ini mencakup waktu imsak, salat lima waktu, hingga waktu berbuka puasa selama bulan suci Ramadan.

Hari ini, Rabu, 5 Maret 2025, bertepatan dengan 5 Ramadan 1446 Hijriah.

Memasuki hari kelima Ramadan, umat Muslim di Jakarta perlu mengetahui jadwal imsakiyah agar dapat menjalankan ibadah puasa dengan tepat.

Jadwal Imsakiyah dan Subuh Jakarta Rabu, 5 Maret 2025

Berdasarkan jadwal yang dirilis Ditjen Bimas Islam Kemenag, berikut adalah waktu imsak dan salat di Jakarta dan Kabupaten Kepulauan Seribu:

Kota Jakarta

Imsak: 04:33 WIB

Subuh: 04:43 WIB

Zuhur: 12:08 WIB

Asar: 15:08 WIB

Magrib: 18:13 WIB

Isya: 19:22 WIB

Kabupaten Kepulauan Seribu

Imsak: 04:34 WIB

Subuh: 04:44 WIB

Zuhur: 12:09 WIB

Asar: 15:09 WIB

Magrib: 18:14 WIB

Isya: 19:23 WIB

Cara Mengecek Jadwal Imsakiyah di Kota Lain

Bagi umat Muslim yang berada di luar Jakarta, jadwal imsakiyah Ramadan 2025 bisa dicek secara daring melalui laman resmi:

  • Pilih kota yang diinginkan di menu “Cari Kota Lainnya”
  • Halaman akan menampilkan jadwal imsakiyah untuk kota tersebut
  • Klik “Download” untuk menyimpan jadwal dalam format PNG
  • Jangan Sampai Terlewat! Cek Jadwal Imsakiyah Ramadan 2025 Setiap Hari

Mengetahui jadwal imsakiyah sangat penting agar ibadah puasa berjalan dengan lancar.

Pastikan selalu mengecek jadwal imsak dan berbuka setiap hari selama Ramadan 1446 Hijriah agar tidak terlewat waktu sahur maupun berbuka.