Kasie Kesra dan TPPKK Pimpin Pertemuan Rutin di Kelurahan Rawa Buaya
HAIJAKARTA.ID – Kasie Kesra dan TPPKK Pimpin Pertemuan Rutin di Kelurahan Rawa Buaya pada Selasa, 21 Oktober 2024, pukul 09.00 WIB, Kelurahan Rawa Buaya, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, mengadakan Pertemuan Rutin (Pertin) di Aula Lantai 2 kantor kelurahan.
Acara ini diselenggarakan bersama Tim Penggerak PKK Kelurahan Rawa Buaya dan menjadi agenda bulanan bagi pemerintah kelurahan untuk membahas program-program wilayah.
Kasie Kesejahteraan Rakyat (Kesra), Wiwik Irmayanti, yang memimpin acara tersebut, menyampaikan pentingnya kelancaran program-program di wilayah, seperti program jumantik (Juru Pemantau Jentik) dan dawis (Dasa Wisma).
Ia menekankan perlunya koordinasi dan kolaborasi yang solid antara semua pihak demi kemajuan Kelurahan Rawa Buaya.
Acara tersebut juga dihadiri oleh Ketua TPPKK Kelurahan Rawa Buaya, Cici Srifauna, beserta para wakil ketua dan jajaran lainnya. Perwakilan dari seluruh RW di wilayah Rawa Buaya, mulai dari RW 01 hingga RW 12, juga turut hadir, memperkuat komitmen bersama untuk memajukan wilayah.
Melalui pertemuan ini, diharapkan koordinasi antar lembaga dan masyarakat dapat terus berjalan baik, sehingga program-program yang direncanakan dapat terlaksana dengan lancar dan memberikan manfaat nyata bagi warga.
Penulis: Darma Daud (Pengelola RPTRA Rawa Buaya)