Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Sebanyak 25 pasien dievakuasi ke RS Bhayangkara Brimob  saat kebakaran berlangsung di Rumah Sakit Citra Arafiq, Cimanggis, Depok, pada Rabu malam (24/7/2024) .

Kebakaran diduga disebabkan oleh kegagalan instalasi listrik di ruang trafo genset rumah sakit.

Akibat kebakaran tersebut, sebanyak 25 pasien RS Citra Arafiq dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Brimob.

Wakil Komandan Korbrimob Irjen (Pol) Ramdani Hidayat menyatakan bahwa para pasien memiliki berbagai kondisi kesehatan, termasuk ibu melahirkan dan pasien yang sedang menjalani operasi terbuka.

“Beruntung 25 pasien bisa secepatnya dievakuasi ke RS Bhayangkara Brimob tadi malam,” ujar Ramdani, Kamis (25/7/2024).

25 Pasien Dievakuasi ke RS Bhayangkara Brimob

RS Bhayangkara Brimob mengirimkan tiga unit ambulans untuk membantu evakuasi pasien dari RS Citra Arafiq.

Proses evakuasi dimulai sekitar pukul 22.00 WIB, dan para pasien dibawa ke gedung utama RS Brimob di Jalan Komjen Pol M Jasin, Kelapa Dua.

Sesampainya di RS Brimob, dilakukan triase untuk memisahkan jenis-jenis kondisi kesehatan pasien.

“Kami lakukan pemilahan jenis-jenis sakit dari 25 pasien tersebut untuk diberikan penanganan lanjutan,” jelas Ramdani.

Penanganan Pasien

Hasil pemilahan menunjukkan bahwa empat pasien perlu dirujuk kembali ke RS Citra Arafiq karena RS Brimob kekurangan peralatan dan tempat tidur.

Pasien-pasien tersebut termasuk seorang pasien kanker otak, seorang pasien yang membutuhkan cuci darah, serta bayi prematur yang tidak dapat diterima karena ruang rawat bayi di RS Brimob penuh.

“Peralatan di rumah sakit lain tidak sama dan kurang memadai, jadi terpaksa ada 4 pasien dari 25 itu ada yang dibawa kembali ke RS Citra Arafiq,” ujar Ramdani.

Evakuasi Tambahan

Selain pasien yang dievakuasi ke RS Bhayangkara Brimob, sekitar 50 pasien lainnya sempat dievakuasi ke beberapa titik terdekat dari rumah sakit, seperti masjid terdekat, lapangan RW setempat, kafe sekitar, dan gang.

Sepuluh pasien lainnya yang memiliki kondisi gawat darurat atau kritis dibawa ke Rumah Sakit Tugu Ibu menggunakan ambulans.

“Untuk 10 pasien lain juga dibawa ke Rumah Sakit Tugu Ibu karena kondisinya yang kritis,” kata Kasie Penyelamatan Dinas Damkar Kota Depok Tessy Haryanti.