Kekayaan Farel Prayoga Lenyap Disikat Keluarga, Dari Milyaran Hingga Sisa Rp10Ribu!
HAIJAKARTA.ID – Kekayaan Farel Prayoga yang sempat melonjak hingga miliaran rupiah kini hanya tersisa belasan ribu.
Dalam wawancara eksklusif bersama Denny Sumargo di kanal YouTube Curhat Bang, Jumat (18/7/2025), penyanyi cilik asal Banyuwangi itu mengungkap fakta mengejutkan.
Meski telah berkarier selama tiga tahun terakhir dan meraih ketenaran nasional, kini saldo rekening pribadinya hanya tersisa sekitar Rp10.000.
Kekayaan Farel Prayoga
Farel mengatakan, selama masa keemasannya, semua pendapatan ia percayakan kepada orangtua kandung dan ibu tirinya.
“Dulu waktu viral, uang miliaran sempat masuk, tapi orangtua yang mengelolanya. Sayangnya, manajemennya kurang bijak,” ucap Farel.
Manajernya memperkirakan total penghasilan Farel mencapai lebih dari Rp10 miliar.
Namun saat hendak mengambil uang di ATM untuk membeli minuman sebelum manggung, Farel baru menyadari jumlah saldonya hanya tersisa puluhan ribu.
“Saya kira masih ada Rp100 jutaan, tapi ternyata tinggal Rp56 ribu,” ujarnya lirih.
Ditinggal Ibu Kandung
Farel juga mengisahkan bahwa sejak kecil ia telah ditinggal ibu kandung dan dibesarkan oleh ibu tiri.
Sejak usia 8 tahun, ia dipaksa mengamen demi memenuhi kebutuhan keluarga dan membayar utang.
“Awalnya saya memang minta ngamen, tapi lama-lama itu jadi satu-satunya sumber penghasilan,” ujarnya.
Ia menambahkan, jika tidak ngamen, keluarganya tak bisa makan.
Farel mengaku sempat mengalami perlakuan kasar selama tinggal bersama keluarganya.
Uang hasil kerjanya pun sebagian besar digunakan tanpa seizinnya, bahkan dipakai untuk membeli kuda milik kakaknya dan tanah atas nama investasi.
Saat mencoba bertanya, keluarganya justru kompak menyalahkan Farel sebagai anak yang boros.
Farel Prayoga Hijrah ke Jakarta
Kini, Farel memutuskan untuk memulai kembali hidupnya di Jakarta. Ia bersekolah dengan biaya dari manajernya dan berusaha kembali membangun karier musik.
“Saya enggak nyangka uang miliaran bisa jadi segini,” katanya penuh haru.
Denny Sumargo yang mendengar kisah tersebut pun menanggapi dengan rasa prihatin.
Ia berharap Farel tetap semangat mengejar cita-citanya. “Semoga kamu bisa jadi orang sukses nanti, ya,” ucap Denny.
Profil Farel Prayoga
Farel Prayoga lahir pada 8 Agustus 2010 di Banyuwangi, Jawa Timur.
Sejak kecil ia sudah mengamen membawakan lagu-lagu dangdut dan pop daerah untuk membantu keuangan keluarga.
Namanya mulai dikenal setelah video menyanyinya viral di media sosial.
Puncak ketenarannya terjadi saat tampil membawakan lagu “Ojo Dibandingke” di Istana Negara dalam perayaan HUT ke-77 RI pada 17 Agustus 2022.
Penampilannya di depan Presiden Jokowi dan jajaran menteri menjadikan Farel fenomena nasional.
Meski kini menghadapi tantangan berat, Farel tetap bertekad meraih impiannya dan hidup mandiri.
Ia berharap bisa membuktikan bahwa ketekunan dan semangat pantang menyerah akan membawa hasil di masa depan.