Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA. ID – Kementerian BUMN dan Forum Human Capital Indonesia (FHCI) resmi membuka pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025.

Program ini memberikan kesempatan bagi talenta terbaik Indonesia untuk bergabung dengan berbagai perusahaan BUMN di seluruh negeri.

Link Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025

Calon peserta dapat mendaftar melalui link pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2025 di https://rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id.

Bagi peserta disabilitas, tersedia jalur khusus yang dapat diakses melalui link Rekrutmen Bersama BUMN 2025 untuk disabilitas di https://rbb2025.setaraberdaya.com.

Cara Mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN 2025

Bagi Anda yang ingin ikut serta dalam rekrutmen ini, berikut langkah-langkah pendaftarannya:

  • Baca ketentuan dan persyaratan di https://rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id.
  • Cek lowongan kerja yang tersedia melalui laman Karir di https://rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id/career.
  • Pilih jenis rekrutmen: reguler, disabilitas, atau OAP.
  • Klik tombol “Daftar” untuk memulai pendaftaran.
  • Masuk dengan email dan password yang telah didaftarkan.
  • Aktivasi akun melalui email yang dikirimkan secara otomatis.
  • Lengkapi Daftar Riwayat Hidup (DRH).
  • Unggah dokumen persyaratan sesuai dengan ketentuan.
  • Pilih satu posisi yang tersedia sesuai kualifikasi Anda.
  • Selesaikan pendaftaran dan pantau status lamaran.

Daftar Dokumen Wajib Rekrutmen Bersama BUMN 2025

  • Foto profil
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Ijazah atau Surat Keterangan Lulus
  • Transkrip nilai atau nilai ujian sekolah
  • Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
  • Dokumen pendukung lainnya, seperti sertifikat pelatihan, sertifikat bahasa Inggris, dan dokumen lain yang relevan
  • Akta kelahiran
  • Kartu Keluarga (KK)
  • Curriculum Vitae (CV)
  • Portofolio (jika diperlukan)
    Surat rekomendasi (jika ada)

Ketentuan Tambahan Terkait Dokumen

  • SKCK, sertifikat pelatihan, CV, portofolio, dan surat rekomendasi bersifat opsional, tergantung kebutuhan posisi yang dilamar.
  • Akta kelahiran dan KK hanya wajib bagi pelamar berstatus Orang Asli Papua.
  • Pelamar juga harus memastikan bahwa kamera perangkat berfungsi dengan baik untuk pengambilan foto profil saat registrasi.
  • Gunakan email dan nomor ponsel aktif yang masih digunakan dan bukan milik orang lain.

Persyaratan Umum Rekrutmen Bersama BUMN 2025

  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia.
  • Jenis kelamin disesuaikan dengan kebutuhan posisi di masing-masing BUMN.
  • Sehat secara jasmani, rohani, serta bebas dari narkoba.
  • Memiliki sertifikasi pelatihan dan pengalaman kerja yang relevan (jika ada).
  • Rekomendasi dari komunitas untuk pelamar berprestasi di bidang olahraga, seni, digital creator, atau start up (jika ada).
  • Lulusan dari universitas luar negeri wajib melakukan penyetaraan ijazah dan konversi nilai melalui Ditjen Dikti.

Tahapan Seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2025

Setelah mendaftar, peserta akan melalui beberapa tahap seleksi berikut:

1. Registrasi

2. Seleksi Administrasi

3. Online Test 1:

  • Tes Kemampuan Dasar (TKD)
  • AKHLAK (nilai budaya BUMN)
  • Wawasan Kebangsaan

4. Online Test 2:

  • Tes Bahasa Inggris (kecuali lulusan SMA)
  • Learning Agility

5. Tes Kemampuan Bidang di BUMN masing-masing:

  • Psikotes
  • Wawancara
  • Tes Kesehatan
  • Tes lain yang ditentukan masing-masing perusahaan

6. Pengumuman Akhir

Cek Informasi Resmi Rekrutmen BUMN 2025

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut, kunjungi laman resmi https://rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id.

Pastikan juga untuk mengikuti perkembangan terbaru di akun Instagram resmi @kementerianbumn dan @fhci.bumn.

Jangan lewatkan kesempatan emas ini! Segera daftarkan diri Anda dan raih peluang berkarier di perusahaan BUMN terbaik di Indonesia!