sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID- Info Lokasi nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung nih buat kamu yang sedang cari info nobar!

Pertandingan penting antara Timnas Indonesia vs China pada Selasa, 15 Oktober 2024, menjadi bagian dari ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Qingdao Youth Football, Tiongkok, pada pukul 19.00 WIB.

Bagi Skuad Garuda, laga ini sangat penting untuk mendapatkan kemenangan pertama setelah tiga kali hasil imbang di Grup C.

China sendiri berada di posisi terbawah setelah kalah dalam tiga pertandingan mereka. Meski secara statistik, China memiliki rekor lebih baik dalam pertemuan kedua tim.

Dukungan dari suporter Indonesia, terutama di Bandung sangat diharapkan untuk membangkitkan semangat tim.

Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung

Di Bandung, euforia dukungan terhadap Timnas Indonesia akan diwujudkan melalui berbagai acara nobar (nonton bareng) yang tersebar di berbagai tempat di kota.

Untuk mendukung Timnas Indonesia bersama-sama, banyak lokasi di Bandung yang mengadakan acara nobar. Berikut beberapa tempat populer yang bisa kamu kunjungi untuk gas nobar bersama!

1. Nobar Kincai

Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung
Ilustrasi Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung (foto: Instagram @Kincaicofee)

Nobar Seru selanjutnya berada di Nobar Kincai Indonesia Vs China pada hari selasa, 15 Oktober 2024 pukul 19.00 WIB.

Kamu bisa langsung gas ke Coffe Jl. Merdeka No.49 Bandung, jadi jangan lupa buat ajak temen-temen kamu dan keluarga kamu buat nikmatin asyiknya nobar bareng.

2. De Medellin Cafe

Bagi yang mencari suasana yang lebih santai, De Medellin Cafe menawarkan nobar dengan fasilitas yang nyaman untuk nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung.

Lokasi nobar ini terletak di pusat kota, kafe ini menghadirkan pengalaman nobar yang tenang namun penuh semangat

3. Wagoon Coffee

Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung
Ilustrasi Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung (foto: Wagoon_coffee)

Nobar Timnas Bersama Fc Mobile Community West Java pada Selasa, 15 Oktober 2024 di Wagoon Coffee

Open Gate mulai pukul 17:30 WIB dengan menunjukan postingan ini, kalian mendapatkan harga diskon, untuk datang kesini kamu wajib Reservasi Cp:085864859924

4. Samdeh Coffee House

Samdeh Coffe House berlokasi di Bandung ini dikenal dengan suasana estetiknya untuk nikmati Nobar Timnas vs China di Bandung.

Samdeh Coffee House adalah pilihan yang tepat bagi pecinta kopi sekaligus penggemar Timnas yang ingin menonton pertandingan dalam suasana yang lebih personal.

5. Kedai Kadatuan Koffie

Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung
Ilustrasi Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung (foto: KedaiKadatuan)

Jangan lewatkan pertandingan seru Timnas Indonesia vs China di Keda Kopi Kadatuan pada selasa, 15 Oktober 2024 pukul 19.00 WIB.

Kedai Kadatuan berada di Jalan Karawitan No.48, tentunya sudah Free Entry! Jangan lupa follow untuk ikuti info terbaru nobar lain di @kedaikadatuan hayu nobarkeun @infotibuahbatu X @infonobarpersib

6. Munca Coffee and Space

Tempat ini menyediakan ruang yang luas dan nyaman, cocok untuk berkumpul bersama teman-teman sambil menikmati jalannya pertandingan antara Timnas Indonesia vs China.

Munca Coffee and Space juga sering menjadi pilihan favorit bagi anak muda Bandung untuk nobar Timnas vs China. Jangan lewatkan untuk nbobar serunya

7. Pecah Kopi

Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung
Ilustrasi Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung (foto: Instagram Pecah Kopi)

Langsung gas aja ke Pecah Kopi karena ada nobar barengan Kualifikasi Piala Dunia  pada Selasa, 15 Oktober 2024 mulai pukul 19.00 WIB.

Nonton bareng Indonesia Vs China jadi lebih menyenangkan karena Free Entry. Tapi jangan lupa buat reservasi sekarang karena seat terbatas.

8. PVJ Cafe dan Palari Kurito Coffee & Eatery

Kedua tempat ini juga ikut serta dalam euforia nobar, langsung gas nobar ke PVJ Café dan Palari Kurito Coffe & Eatery.

Dengan konsep yang lebih cozy dan menu yang beragam, pengunjung bisa menikmati pertandingan sambil menikmati hidangan kuliner khas kafe.

9. Jigoku Ramen

Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung
Ilustrasi Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung (foto: Jigokuramen)

Datang dan saksikan kualifikasi Piala Dunia Round 3th, Jadwal Nobar Timnas Timnas Indonesia vs China pada tanggal 15 Oktober 2024.

Nobar dimulai pada jam 19.00 WIB di Antapani, Bojongsoan, Lembang.

Ayok dukung Timnas Senior Indonesia di kualifikasi piala dunia kali ini lewat nobar di lapak mamang!

Biar kebersamaan dan persatuannya makin kerasa seru. Ayo langsung gas reservasi sekarang!

10. Lenterra Coffee&Chicken

Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung
Ilustrasi Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung (foto: Lenteracoffe&chicken)

Lentera Coffe & Chicken bakal menggelar nobar Timnas Indonesia vs China pada tanggal 15 Oktober 2024 mulai pukul 19.00 WIB.

Untuk melakukan reservasi kamu bisa langsung hubungi nomor berikut:

  • +62 877-7690-3007
  • +62 812-8266-1807

Langsung aja gas ke Lentera Coffe & Chicken di Jalan Kapten Yusuf No 4 Desa Sirnagalih!

11. Merona Cafe

Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung
Ilustrasi Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung (foto: Meronacafe)

Merona Cafe jadi pilihan seru buat nobar Bersama temen-temen keluarga maupun pasangan!

Nobar Timnas vs Indonesia ini akan berlangsung pada tanggal 15 oktober 2024 pada pukul 19.00 PM, dan tentunya kamu bisa langsung datang kesini karena gratis loh!

12. KONI Jabar

Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung
Ilustrasi Lokasi Nobar Timnas Indonesia vs China di Bandung (foto: Konijabar)

Salah satu lokasi nobar terbesar dan paling dinantikan adalah di Gedung Sate. Acara nobar di sini diadakan atas kerjasama RCTI, Pemprov Jawa Barat, dan KONI Jabar.

Acara ini gratis dan terbuka untuk umum, dimulai sejak pukul 13.00 WIB dengan hiburan yang diisi oleh penampilan artis seperti Lesti Kejora, Rizky Billar, dan Ghea Youbi

Suasana di sini diprediksi akan sangat meriah, menjadikan Gedung Sate sebagai salah satu pusat nobar terbesar di Bandung.

Bandung, sebagai kota dengan antusiasme tinggi terhadap sepak bola, pasti akan ramai dengan berbagai acara nobar yang digelar di berbagai sudut kota.

Dengan semangat yang membara, diharapkan Timnas Indonesia bisa meraih kemenangan penting melawan China dan menjaga asa untuk lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.