Mahasiswi Ditemukan Tergantung di Kos Ciawi, Polisi Ungkap Dugaan Awal Masalah Ekonomi
HAIJAKARTA.ID – Mahasiswi ditemukan tergantung di Kos Ciawi menggegerkan warga Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, setelah seorang perempuan berusia 23 tahun ditemukan meninggal dunia di kamar kosnya dalam kondisi tergantung, Senin (19/1/2026) siang.
Korban ditemukan tak bernyawa usai tak kunjung merespons panggilan dari rekan-rekannya.
Penemuan tersebut bermula ketika seorang saksi diminta untuk mengecek kondisi korban karena tidak bisa dihubungi saksi lain yang berinisial M setelah ditelepon berulang kali.
“Korban ditemukan dalam kondisi tergantung di seutas tali yang diikatkan di plafon kamar kos,” kata Kapolsek Ciawi AKP Dede Lesmana, Selasa (20/1/2026).
Pintu Kos Didobrak, Korban Sudah Tak Bernyawa
Setelah upaya menghubungi korban tidak membuahkan hasil, saksi kemudian melapor kepada pemilik kos.
Bersama sejumlah penghuni lain, pemilik kos mendobrak pintu kamar korban.
“Saksi diminta untuk mengecek korban karena pada saat dihubungi puluhan kali tidak merespons,” jelasnya.
Saat pintu berhasil dibuka, korban ditemukan dalam kondisi mengenaskan dan telah meninggal dunia.
“Dan ditemukan korban dalam keadaan gantung diri dan sudah meninggal dunia,” bebernya.
Dugaan Faktor Ekonomi Masih Didalami Polisi
Pihak kepolisian menyatakan masih melakukan penyelidikan untuk memastikan penyebab pasti peristiwa tersebut.
Dugaan awal mengarah pada persoalan ekonomi yang dialami korban hingga mengakhiri hidupnya.
“Untuk penyebab gantung diri masih diselidiki, namun berdasarkan keterangan dari teman-teman kuliahnya terkait masalah ekonomi,” ujar Dede.
Polisi telah melakukan olah tempat kejadian perkara dan mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi guna mengungkap latar belakang peristiwa tersebut secara menyeluruh.
