Momen Bahagia di HUT ke-39 Dufan, Ajak 1.300 Anak Yatim dan Dhuafa Nikmati Seluruh Wahana
HAIJAKARTA.ID – Dalam rangka merayakan HUT ke-39 Dufan, PT Pembangunan Jaya Ancol (PJA) mengundang 1.300 anak yatim dan dhuafa dari berbagai yayasan di Jakarta untuk menikmati seluruh wahana yang ada.
Kegiatan ini merupakan bentuk syukuran dan rasa terima kasih perusahaan kepada masyarakat Indonesia yang telah mendukung Dufan selama hampir empat dekade.
“Kami mengadakan syukuran sebagai rasa terima kasih untuk masyarakat selama 4 dekade sudah selalu support dan memberikan kepercayaannya kepada kami. Oleh karena itu, dalam kesempatan ini kami ingin merayakan bersama dengan adik-adik yatim dan dhuafa,” kata Direktur Operasional PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk, Eddy Prastiyo, pada Kamis (29/8/2024).
Menikmati Wahana Dufan dan Berbagi Kebahagiaan
Setelah acara doa bersama, anak-anak yatim dan dhuafa diajak untuk menikmati berbagai wahana dan atraksi yang tersedia di Dufan.
Eddy Prastiyo menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Ancol untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat yang membutuhkan, dengan harapan dapat memberikan kenangan indah bagi para peserta.
“Rangkaian kegiatan yang kami hadirkan ini semoga bisa menjadi kenangan spesial untuk mereka,” ujar Eddy.
Perayaan Spesial “39 Energi Keajaiban” untuk Pengunjung Dufan
Selain berbagi kebahagiaan dengan anak-anak yatim dan dhuafa, Dufan juga akan menggelar perayaan spesial bertajuk “39 Energi Keajaiban” pada 31 Agustus 2024.
Acara ini akan menghadirkan pertunjukan live music, permainan interaktif, serta penampilan tarian elektrik di depan wahana Turangga-Rangga.
Karakter ikonik Dufan & Dufi akan turut memeriahkan perayaan dengan mengadakan potong kue ulang tahun pada pukul 16.00 WIB. Pengunjung Dufan juga akan diajak dan berkesempatan untuk menikmati kue ulang tahun tersebut.
Dengan rangkaian acara yang penuh keceriaan ini, Dufan berharap dapat memberikan pengalaman tak terlupakan bagi seluruh pengunjung setia mereka.