Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Peristiwa mengerikan terjadi pada seorang wanita lanjut usia, Nursehan (62), menjadi korban serangan buaya saat sedang berwudhu dan mandi di sungai belakang rumahnya, pada Senin (21/7/2025) sekitar pukul 05.00 WIB.

Insiden lansia diterkam buaya muara di kalimantan tengah ini terjadi tepatnya di Desa Bagendang Permai, Kecamatan Mentaya Hilir Utara, Kabupaten Kotawaringin Timur.

Akibat serangan buaya tersebut, Nursehan mengalami luka parah dan kini tengah menjalani perawatan intensif di RSUD Murjani Sampit.

Kronologi Lansia Diterkam Buaya Muara di Kalimantan Tengah

Komandan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Kalimantan Tengah Resor Sampit, Muriansyah, membenarkan kejadian itu.

“Senin pagi sekitar pukul 05.00 WIB, warga atas nama Nursehan mengalami serangan buaya saat mandi dan berwudhu di belakang rumahnya,” ujarnya dari Palangka Raya pada Senin malam.

Korban langsung dilarikan ke rumah sakit dengan luka cukup serius.

Saat ini ia ditemani oleh keluarga serta perangkat desa setempat di ruang UGD RSUD Murjani Sampit.

BKSDA menduga serangan dilakukan oleh buaya muara (Crocodylus porosus), salah satu spesies buaya yang dikenal sangat agresif.

Dugaan ini didasarkan pada luka korban dan lokasi kejadian yang merupakan habitat potensial buaya muara.

“Kami mengingatkan warga agar lebih waspada, terutama jika melakukan aktivitas di sekitar sungai. Buaya bisa muncul kapan saja, apalagi di daerah yang dekat dengan kandang ternak,” jelas Muriansyah.

Penangkapan Buaya Jadi Upaya Terakhir

Menurut Muriansyah, saat ini tim BKSDA telah turun ke lokasi untuk melakukan investigasi serta memberikan edukasi kepada warga mengenai pencegahan konflik dengan satwa liar.

“Penangkapan buaya merupakan langkah paling akhir, yang hanya diambil jika memang diperlukan dan sesuai situasi lapangan,” tegasnya.

BKSDA menekankan pentingnya edukasi masyarakat untuk menghindari risiko konflik antara manusia dan buaya, terutama di wilayah yang masih berdekatan dengan habitat alami hewan buas tersebut.