Pencuri Cabai Di Temanggung Ketahuan, Akhirnya Dipaksa Warga Makan Cabai Hasil Curiannya
HAIJAKARTA.ID – Viral, pencuri cabai di Temanggung ketahuan warga. Beredar sebuah video yang memperlihatkan seorang pria paruh baya mondar mandir.
Pada video yang diunggah oleh info_jabodetabek yang diunggah pada Sabtu (20/7/2024). Pria tersebut tampak mengenakan helm merah dengan motor matic.
Kronologi Pencurian Cabai Di Temanggung
Kejadian pencurian tersebut ada di desa Nglarangan Kataan, Ngadirejo, temanggung, Jawa Tengah.
Awalnya dia terlihat mondar mandir seakan mengecek situasi yang ada. Setelah dirasa situasi yang cukup sepi dan aman, pria tersebut langsung mengangkut cabai satu karung.
Namun sungguh disayangkan, aksi tersebut ketahuan oleh pemilik rumah. Berbekal dengan rekaman CCTV warga berhasil menangkap pelakunya.
Pelaku Dipaksa Makan Cabai
Usai warga mendapatkan pencuri tersebut, mereka langsung menghakimi dengan pukulan. Bahkan sepeda motor pelaku dibakar oleh warga yang sudah tersulut emosinya.
Tak sampai disitu saja, terlihat kalau pelaku pencurian dipaksa memakan cabai yang dia curi tersebut. Terlihat dari video pelaku meminta ampun.
Dirinya bahkan memuntahkan cabai yang sudah dikunyah tersebut, lantaran kepedasan. Namun warga sudah keburu geram, mereka terus memasukkan cabai ke mulut sang pelaku.
Kanit Reskrim Polsek Ngadirejo Aipda Jodi Iswara menjelaskan, Kalau kasus tersebut lantaran pelaku tergiur dengan harga cabai yang tinggi, sehingga nekat mencuri.
Respon Netizen
Melalui kolom komentar netizen memberikan banyak komen atas video tersebut. Namun kebanyakan tak ada yang memberikan komentar sedih.
Kebanyakan dari warganet malah mendukung aksi dari para warga yang menyuapi pelaku pencurian dengan cabai.
“Hasil curiannya dikasih gratis disuapin lagi, kurang baik apa coba korban nya,” ujar salah satu netizen.
“Level berapa ini..,” komen netizen lainnya.
“Minta beliin gorengan nya pak,” ujar warganet lainnya.
“Di blender aja gak sih cabe nya semua, trus suruh minum,” komen lainnya.
Rata-rata netizen tak memberikan rasa kasihan. Mereka malah merasa lucu dengan aksi warga yang menyuapi pelaku dengan cabai.