HAIJAKARTA.ID – Inilah penyesuaian jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT  pada tanggal 19 Mei 2024 Menyambut HUT ke-497 Kota Jakarta.

Dalam rangka menyambut Pencanangan Hari Ulang Tahun Kota Jakarta, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan mengadakan serangkaian acara di Bundaran Hotel Indonesia (HI) pada Minggu, 19 Mei 2024 yang menyebabakn adanya penyesuaian jadwal trasnportasi umum.

Kegiatan ini menyebabkan penyesuaian jadwal sejumlah transportasi umum, termasuk KRL, Transjakarta, LRT, dan MRT, serta perubahan lalu lintas di beberapa area.

Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi DKI Jakarta mengimbau masyarakat untuk memperhatikan jadwal operasional transportasi umum dan peralihan lalu lintas selama acara berlangsung.

Kepala Dishub DKI Jakarta, Syafrin Liputo, dalam keterangannya pada Jumat, 17 Mei 2024, meminta para pengguna jalan untuk mengikuti petunjuk petugas di lapangan dan selalu mengutamakan keselamatan.

Penyesuaian Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Tanggal 19 Mei 2024 Menyambut HUT ke-497 Kota Jakarta

Berikut adalah jadwal operasional dan peralihan lalu lintas yang akan berlaku selama kegiatan tersebut:

1. Transjakarta

Koridor 1 (pukul 06.00-10.00 WIB)

Dari arah selatan: Bus hanya melayani hingga Halte Transjakarta Polda. Selanjutnya, bus akan dialihkan melalui rute: Jalan Jenderal Sudirman – Jalan Gatot Subroto – Jalan Letjen S Parman – Jalan Tomang Raya – Jalan Kyai Caringin – Jalan Balikpapan – Jalan Suryopranoto – Simpang Harmoni.

Dari arah utara: Bus hanya melayani hingga Halte Transjakarta Harmoni. Selanjutnya, bus akan dialihkan melalui rute: Simpang Harmoni, belok kiri Jalan Ir H Juanda, putar balik ke Jalan Veteran – Jalan Suryopranoto – Jalan Balikpapan – Jalan Kiai Caringin – Jalan Tomang Raya – Jalan Letjen S Parman – Jalan Gatot Subroto – Jalan Layang Semanggi – Jalan Jenderal Sudirman.

2. MRT

Beroperasi mulai pukul 05.00 WIB.

3. LRT

Beroperasi mulai pukul 05.30 WIB.

4. KRL

Beroperasi mulai pukul 04.00 WIB.

Syafrin juga menyarankan warga yang hendak menghadiri acara pencanangan HUT ke-497 Kota Jakarta untuk menggunakan transportasi umum guna mengurangi kemacetan.

Bagi warga yang membawa kendaraan pribadi, Dishub telah menyediakan 41 lokasi parkir di sekitar Bundaran HI.

Pengguna kendaraan pribadi diimbau untuk memarkirkan kendaraannya sebelum penutupan Jalan MH Thamrin dan Jalan Jenderal Sudirman, yaitu antara pukul 06.00-10.00 WIB.

“Diimbau agar memarkirkan kendaraan sebelum penutupan Jalan MH Thamrin dan Jalan Jenderal Sudirman, yaitu pukul 06.00-10.00,” ujar Syafrin.

Dengan adanya penyesuaian ini, diharapkan masyarakat dapat merencanakan perjalanan mereka dengan baik dan mendukung kelancaran acara Pencanangan HUT ke-497 Kota Jakarta.