sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mengungkapkan, pihaknya bakal membangun waduk dan embung di Jakarta Utara untuk mengatasi banjir di Ibukota.

Heru berujar, mengatasi banjir harus dimulai dari laut. Maka dari itu, pengerjaan untuk mengatasi banjir bakal diawali di Jakarta Utara.

“Penanggulangan banjir akan kita mulai dari laut. Artinya dari bagian utara Jakarta. Di utara, kita bangun waduk dan embung yang langsung kita turap,” kata Heru dalam keterangan resminya, dikutip Selasa (26/3/2024).

Meski demikian, Heru mengakui bahwa penanggulangan banjir bukanlah hal yang mudah. Namun, dia memastikan akan menuntaskan persoalan ini dengan maksimal.

“Secepatnya, kami akan melakukan penurapan demi menanggulangi banjir. Kami akui tidak mudah,” ujar Heru.

Adapun pembangunan waduk dan embung ini, lanjut Heru, akan dimulai saat musim kemarau.

“Kita akan gunakan musim kemarau untuk berbenah sehingga mudah-mudahan tahun depan semuanya bisa teratasi,” tegas Heru.