Pohon Tumbang Depan Kantor Wali Kota Jakarta Utara Timpa 3 Mobil: Atap dan Kaca Depan Rusak Parah
HAIJAKARTA.ID – Peristiwa pohon tumbang depan Kantor Wali Kota Jakarta Utara terjadi pada Jumat (24/10/2025) siang dan menimpa tiga mobil yang sedang terparkir di kawasan Tanjung Priok.
Insiden tersebut sempat membuat panik sejumlah pegawai dan warga sekitar.
Pohon Tumbang Depan Kantor Wali Kota Jakarta Utara
Menurut keterangan staf Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Administrasi Jakarta Utara, Mifthahir Rachman, kejadian berlangsung sekitar pukul 14.00 WIB.
“Berdasarkan laporan yang kami terima, ada dua pohon tumbang yakni satu pohon beringin dan satu pohon salam,” ujarnya, Jumat (24/10/2025).
Mifthahir menuturkan, kedua pohon yang tumbang di depan Kantor Wali Kota Jakarta Utara itu disebabkan oleh angin kencang yang melanda kawasan tersebut.
Tiga Mobil Jadi Korban
Dua pohon berukuran besar itu menimpa tiga mobil yang sedang parkir di area kantor pemerintahan tersebut, masing-masing Daihatsu Terios, Honda Jazz, dan Honda Brio.
“Mobil Daihatsu Terios dan Honda Jazz mengalami kerusakan ringan, sedangkan Honda Brio kerusakannya cukup parah terutama pada bagian rangka,” terang Mifthahir.
Ia menambahkan, kerusakan lebih lanjut baru bisa dipastikan setelah pemeriksaan di bengkel dilakukan.
“Sementara yang tampak adalah kerusakan di kerangka, tapi kami masih menunggu hasil pemeriksaan mekanik,” tuturnya.
Tidak Ada Korban Jiwa
Meski menimbulkan kerusakan materi, Mifthahir memastikan tidak ada korban jiwa dalam insiden pohon tumbang depan Kantor Wali Kota Jakarta Utara itu. Petugas dari Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Utara bersama tim dari Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan langsung melakukan pembersihan di lokasi.
“Pohon tumbang sudah kami tangani bersama tim penopingan. Saat ini area sudah aman dan lalu lintas di sekitar kantor kembali normal,” katanya.
Pemerintah Kota Jakarta Utara juga mengimbau masyarakat untuk berhati-hati, terutama saat angin kencang melanda.
Pemeriksaan rutin terhadap kondisi pohon-pohon besar di area publik juga akan ditingkatkan guna mencegah kejadian serupa.
Reaksi Netizen
Banyak dari warganet menanggapi peristiwa pohon tumbang depan Kantor Wali Kota Jakarta Utara dengan beragam komentar di media sosial.
“Kok jadi ceper gitu ya,” tulis @king_pucok_m*****
” Emang di sekitar situ banyak pohon tumbang,” komen @nw****
“Mending kalau hujan jangan parkir bawah phon besar. Kawatir begini jadinya,” kata @srimulyani4261
