Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Dinas Perhubungan DKI Jakarta akan melakukan sejumlah rekayasa arus lalu lintas pada Minggu, 18 Mei 2025.

Acara ini akan nantinya akan berlangsung di kawasan GBK, Jakarta Pusat, sejak pukul 04.30 hingga 09.00 WIB.

Telkom Indonesia dengan semangat #ElevatingYourFuture selalu mengadakan Digiland Run setiap tahunnya.

Selain itu, ada pula festival musik, bazar UMKM, dan pengalaman teknologi interaktif yang bakal menghidupkan meriahnya acara tersebut.

Rute Lari Saat Perayaan Ajang Digiland Run 2025

Peserta Digiland Run akan menempuh tiga pilihan rute: 5 km, 10 km, dan 21 km.

Mereka akan melintasi sejumlah ruas jalan utama seperti Jalan Gatot Subroto, Jenderal Sudirman, Bundaran HI, dan Flyover Kuningan.

Dishub DKI melalui akun Instagram resminya membagikan daftar lengkap penutupan dan pengalihan arus lalu lintas.

Adapun titik-titik tersebut antara lain:

  • Pintu 10 GBK
  • Jalan Gerbang Pemuda
  • Jalan Asia Afrika
  • Simpang Asia Afrika – Jalan Patal Senayan
  • Flyover Gerbang Pemuda (menuju Pintu 10 GBK)
  • Simpang Gatot Subroto – Jalan Jenderal Sudirman (arah Utara & Selatan)
  • Simpang Prof. Dr. Satrio – Jalan Jenderal Sudirman
  • Selain itu, akses ke kawasan Telkomsel dan Pintu 7 GBK juga akan terdampak.

Rekayasa Arus Lalu lintas Saat Digiland Run 2025

Dishub DKI mengimbau masyarakat untuk menggunakan jalur alternatif selama acara berlangsung:

1. Dari Timur (Pancoran):

  • Ke Selatan (Blok M): Terusan H.R. Rasuna Said – Kapten Tendean – Wolter Monginsidi – Trunojoyo – Panglima Polim – Blok M.
  • Ke Barat (Slipi): Rasuna Said – Dr. Satrio – Mas Mansyur – Pejompongan – Gatot Subroto – S. Parman.

2. Dari Barat (Slipi) ke Timur (Pancoran):

  • S. Parman – Gatot Subroto – MT Haryono.

3. Dari Utara (Stasiun Palmerah) ke GBK:

  • Tentara Pelajar – Teuku Nyak Arief – Simprug Golf 2 – Asia Afrika – Pintu Satu Senayan.

4. Dari Senopati/Pattimura ke Blok M:

  • Sisingamangaraja – Panglima Polim – Blok M.

Imbauan untuk Masyarakat

Dishub mengimbau warga untuk menghindari kawasan Senayan dan sekitarnya pada jam pelaksanaan acara.

Pengguna kendaraan diharapkan mengikuti petunjuk petugas di lapangan dan memantau informasi lalu lintas melalui media sosial atau aplikasi navigasi.

“Kami meminta masyarakat untuk menyesuaikan perjalanan dan mempertimbangkan jalur alternatif guna menghindari kemacetan di wilayah terdampak,” tulis Dishub DKI dalam pernyataan resminya.