Terbaru! Tabel Pinjaman Non KUR BRI 2025 Rp30 Juta Cicilan Hanya Rp700.000, Ini Tips Agar Pengajuan Diterima
HAIJAKARTA.ID – Tabel pinjaman Non KUR BRI 2025 sering menjadi pertimbangan oleh masyarakat baik secara umum atau untuk PNS, TNI dan Polri.
Penting untuk dapat memahami berbagai detail angsuran pinjaman dengan plafon Rp30 juta untuk pembiayaan atau kebutuhan lainnya.
Berikut adalah informasi lengkap mengenai perhitungan angsuran serta berbagai hal yang perlu ketahui sebelum mengajukan pinjaman tersebut.
Syarat Pinjaman Non KUR BRI 2025
- Warga Negara Indonesia (WNI).
- Usia minimal 21 tahun atau sudah menikah.
- Usia maksimal 65 tahun pada saat pinjaman jatuh tempo.
- Tidak memiliki riwayat kredit macet di bank manapun.
Syarat Dokumen Non KUR BRI 2025
- Kartu Tanda Penduduk (KTP).
- Kartu Keluarga (KK).
- Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
- Slip gaji atau surat keterangan penghasilan (untuk karyawan).
- Buku tabungan tiga bulan terakhir.
- Surat keterangan kerja (untuk karyawan).
- Calon peminjam harus memiliki rekening Bank BRI untuk pencairan dana.
- Agunan/Jaminan seperti BPKB kendaraan, sertifikat tanah, atau barang berharga lainnya.
Cara Ajukan Non KUR BRI 2025
Untuk dapat mengajukan pinjaman Non KUR BRI 2025 bisa dilakukan dengan mengikuti langkah-langkah berikut ini.
- Siapkan semua dokumen yang diperlukan.
- Datang ke kantor cabang BRI terdekat.
- Sampaikan kebutuhan pinjaman kepada petugas bank.
- Tunggu proses verifikasi dokumen dan persetujuan pinjaman.
- Setelah pinjaman disetujui, dana akan langsung dicairkan ke rekening BRI peminjam.
Tabel Non KUR BRI 2025 Rp30 Juta
Berikut ini adalah simulasi mengenai tabel cicilan Non KUR BRI 2025 dengan plafon pinjaman Rp30 juta lengkap dengan tenor cicilan 1 tahun dan 5 tahun.
- Tenor 1 Tahun: Cicilan per bulan Rp2.800.000
- Tenor 2 Tahun: Cicilan per bulan Rp1.500.000
- Tenor 3 Tahun: Cicilan per bulan Rp1.100.000
- Tenor 4 Tahun: Cicilan per bulan Rp850.000
- Tenor 5 Tahun: Cicilan per bulan Rp700.000
Tips Agar Pengajuan Diterima Pihak Bank
Mengajukan pinjaman ke bank bisa menjadi solusi untuk memenuhi kebutuhan finansial. Namun, tidak semua pengajuan pinjaman langsung disetujui.
Agar permohonan pinjaman Anda diterima, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dan disiapkan dengan baik.
- Pastikan riwayat kredit Anda tidak bermasalah.
- Pahami produk atau jenis pinjaman memiliki ketentuan yang berbeda.
- Perhatikan persyaratan untuk pengajuan pinjaman.
- Memiliki penghasilan tetap dan stabil.
- Jaga Rasio Utang terhadap Penghasilan (Debt-to-Income Ratio)
- Tunjukkan perencanaan keuangan yang matang dan bertanggung jawab.
- Perbaiki skor kredit.
- Jelaskan tujuan pinjaman.
Itulah tadi informasi mengenai tabel pinjaman Non KUR BRI 2025 dengan plafon Rp30 juta dan tenor cicilan 1-5 tahun.