Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) resmi melakukan uji coba rute baru Kota Wisata-Cawang PP guna meningkatkan aksesibilitas transportasi bagi masyarakat.

Dengan adanya gebrakan TransJakarta uji coba rute baru Kota Wisata-Cawang PP ini diharapkan dapat mempermudah mobilitas warga dari kawasan perumahan di Kota Wisata, Cibubur, menuju pusat transportasi di Cawang.

Informasi terkait uji coba rute ini telah diumumkan sejak Jumat (14/3/2025) hingga Minggu (16/3/2025), sebagaimana dikonfirmasi oleh petugas bus.

Dengan hadirnya rute baru ini, diharapkan masyarakat memiliki alternatif transportasi yang lebih nyaman dan efisien.

TransJakarta Uji Coba Rute Baru Kota Wisata-Cawang PP

Berikut adalah daftar rute lengkap yang diuji coba oleh TransJakarta:

  • Alam Sutera – Blok M (PP)
  • Binong Tangerang – Grogol (PP)
  • Kota Wisata – Cawang (PP)
  • PIK 2 – Jembatan Baru (PP)
  • PIK 2 – Pluit (PP)

Untuk masyarakat yang menuju Cibubur, tersedia layanan tambahan berupa:

  • Layanan TransJakarta 7C dari Bus Stop TJ Cibubur menuju Halte TJ Cawang Sentral (PP)
  • Layanan LRT Jabodebek Lin Cibubur dari Stasiun KAI LRTJB Harjamukti menuju Stasiun KAI LRTJB Cawang (PP)
  • Sementara itu, bagi warga yang ingin menuju Pinang Ranti dapat menggunakan:
  • Layanan TransJakarta 9 dari Halte TJ Pinang Ranti menuju Halte Cawang Sentral (PP)
  • Layanan TransJakarta 9C dari Halte TJ Pinang Ranti menuju Halte TJ Cawang Sentral (PP)

Perbedaan Bus TransJakarta dengan Metrotrans

Bus TransJakarta yang digunakan dalam uji coba rute Kota Wisata–Cawang PP memiliki beberapa perbedaan dibandingkan dengan bus Metrotrans reguler.

Salah satu perbedaan yang paling mencolok adalah Passenger Information Display System (PIDS).

PIDS pada bus uji coba ini tidak menampilkan rute atau tujuan seperti bus reguler, melainkan tulisan “TIDAK MELAYANI PNP” (Penumpang Non-Pelayanan).

Selain itu, pada bagian belakang bus hanya terdapat tulisan “TJ” tanpa informasi rute spesifik.

Sebagai penanda tambahan, terdapat selembar kertas yang ditempelkan di kaca depan sisi kanan serta badan belakang bus.

Keterangan tersebut mencantumkan logo TransJakarta dan tulisan “CEK JALUR. RUTE: CAWANG – KOTWIS”, yang menunjukkan bahwa bus sedang dalam tahap uji coba.

Evaluasi ke Depan

Dengan adanya uji coba ini, TransJakarta berupaya menyesuaikan layanan dengan kebutuhan masyarakat.

Evaluasi dari uji coba ini akan menentukan apakah rute ini akan diterapkan secara permanen atau masih perlu penyesuaian lebih lanjut.

Masyarakat pun diharapkan memberikan masukan terkait layanan ini agar ke depannya semakin optimal.

Diharapkan, rute Kota Wisata-Cawang PP dapat menjadi solusi bagi warga yang membutuhkan akses transportasi cepat dan nyaman menuju pusat kota.

Nantikan informasi lebih lanjut terkait kelanjutan rute ini dari pihak TransJakarta!