Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Kejadian truk mogok di Gatot Subroto, tepatnya di depan Gedung Smesco mengarah ke Kuningan, Jakarta Selatan, mengalami kepadatan pada Jumat (27/9/2024) pagi.

Penyebab pastinya dari kejadian ini adalah sebuah truk muatan air kemasan yang mengalami gangguan mesin atau mogok di lokasi tersebut.

Informasi ini dikonfirmasi oleh TMC Polda Metro Jaya melalui unggahan di akun media sosial X.

“Terdapat truk muatan air kemasan mogok di Jl Gatot Subroto tepatnya depan Gedung Smesco mengarah Kuningan, lalu lintas padat,” tulis mereka dalam unggahannya.

Truk Mogok di Gatot Subroto Sedang Ditangani

Petugas saat ini tengah menangani truk mogok tersebut untuk mengurai kepadatan lalu lintas yang terjadi.

TMC Polda Metro Jaya juga mengimbau para pengendara untuk lebih berhati-hati saat melintas di lokasi kejadian.

“Bagi para pengendara diimbau untuk selalu berhati-hati dan taat aturan,” ujar TMC Polda Metro.

Kepadatan Lalu Lintas

Berdasarkan pantauan melalui aplikasi navigasi Google Maps, lalu lintas di sekitar lokasi, khususnya dari arah Tugu Pancoran menuju Kuningan, menunjukkan adanya kepadatan dengan warna merah dan kuning yang menandakan arus lalu lintas padat.

Pengguna jalan diimbau untuk mencari jalur alternatif guna menghindari kemacetan di Jl Gatot Subroto hingga situasi kembali normal.