Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Budi Ariawan (26), pria asal Madiun Jawa Timur, viral beredar foto aksi “jeritan” pemudik jomblo dirinya yang tengah mudik menggunakan motor dengan tulisan yang melekat pada box bawaan yang dibawanya saat berkendara mudik.

Ia memacu sepeda motor miliknya, berangkat dari kos ke kampung halaman pada Jumat (5/4/2024) siang.

Dengan menggunakan sepeda motor matic, pria yang tengah bekerja di sebuah pabrik Karawang Jawa Barat ini membawa sebuah tas berukuran sedang di jok belakang.

Pada tas tersebut terdapat tulisan yang menyatakan, ‘Sugih kere tetep mulih, wong tuo butuhe sungkem dudu mantu (Kaya miskin tetap balik, orangtua butuhnya sungkem bukan menantu)’.

“Iseng aja nulis itu, terus diprint. Buat lucu-lucuan juga meski itu gambaran suasana hati saya,” kata Budi saat tengah beristirahat di Jalan Lingkar Salatiga (JLS) Kota Salatiga Jawa Tengah, Minggu (7/4/2024)

Hari Raya Idul Fitri sering kali menjadi momen penting bagi para perantau untuk kembali ke kampung halaman.

Mereka melakukan persiapan dengan seksama agar terlihat ‘berhasil’ di tempat asal mereka. P

ersiapan ini tidak hanya terkait dengan karier atau keuangan, tetapi juga melibatkan kisah cinta.

Bagi banyak orang, kembali ke tanah rantau dianggap sebagai solusi bagi berbagai pertanyaan dalam hidup mereka. Meskipun situasinya tidak selalu menguntungkan, para perantau tetap berani pulang, tanpa memedulikan kondisi yang ada.

Terdapat keunikan ketika para pemudik yang menggunakan sepeda motor menuliskan pengalaman mereka di selembar kertas dan memasangnya di bagian belakang motor.

Tulisan-tulisan ini mencerminkan perasaan dan suasana hati para pemudik yang rela menempuh perjalanan jauh demi bisa sampai di kampung halaman.

Budi menyampaikan bahwa ia telah menjalin hubungan asmara selama enam bulan dengan seorang perempuan. Dia berencana untuk mengajaknya ke kampung halamannya di Madiun pada Lebaran ini agar bisa dikenalkan kepada orangtuanya.

“Ya saya sudah bilang ibu, mau ngenalin gitu. Tapi rencana tinggal rencana, dia ngajak putus dan memilih lelaki lain,” katanya.

“Tapi tidak apa-apa, dari pada salah milih pasangan lebih baik mudik sendiri. Tulisan itu juga biar jadi penyemangat saya di jalan, dan orangtua tidak tanya terus soal menikah,” ungkap Budi.

Sementara itu terlihat Prabowo, salah satu pemudik lain, yang hendak mudik ke Sragen menuliskan, “Jo takok soal bojo. Tak laporke polisi pasal perbuatan tidak menyenangkan (Jangan tanya soal istri. Nanti saya laporkan ke polisi pasal perbuatan tidak menyenangkan.’

Aksi lucu tersebut viral dan menjadi hiburan pemudik lain yang membacanya saat melakukan perjalanan panjang pulang ke kampung halaman.