sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Seorang anggota polisi di Sumenep ajak warga duel carok, diduga perkara adanya antrian pembuatan surat keterangan hilang STNK.

Anggota polisi di Polsek Kota Sumenep, Jawa Timur ini viral usai aksinya diunggah melalui akun media sosial Instagram @medsos_rame pada Kamis (19/12/2024).

Kronologi Polisi Di Sumenep Ajak Warga Duel Carok

Kejadian itu bermula ketika seorang warga bernama Fakih hendak membuat laporan kehilangan STNK sepeda motornya di Polsek Sumenep.

Pada saat kejadian, datang orang lain yang hendak mengurus surat keterangan kehilangan KTP. Namun saat itu ternyata surat kehilangan KTP yang lebih dulu selesai.

Padahal Fakih sudah lebih dulu datang tetapi bukan miliknya yang lebih dulu jadi. Merasa tak dilayani Fakih mengajak temannya untuk mendatangi anggota polisi di bagian pelayanan.

Namun hal tersebut malah berujung cekcok dan diduga anggota polisis tersebut mengajaknya duel carok.

Video tersebut akhirnya mendapat banyak kecaman dari warga yang menyatakan kalau pelayanan di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polsek Sumenep Kota terkesan pilih kasih.

Klarifikasi Pihak Kepolisian

Mengenai kejadian tersebut, Polres Sumenep buka suara. Pihaknya menyatakan jika pembuatan surat kehilangan STNK memang lebih lama prosesnya.

Sehingga membuat surat kehilangan KTP yang lebih dahulu jadi dibandingkan milik Fakih.

“Terkait proses pelaporan STNK dan KTP itu prosesnya berbeda. Jadi memang perlu waktu. Dari situ, saudara Fakih merasa tersinggung karena dia datang duluan kok dilayani terakhir,” kata Humas Polres Sumenep AKP Widiarti, dikutip dari tayangan Primerime News, Metro TV, Kamis (19/12/2024).