sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Pada Senin, 8 April 2024, Walikota Administrasi Jakarta Timur, M. Anwar, secara resmi melepas program mudik gratis Rumah Aspirasi Tunanetra Indonesia di Terminal Terpadu Pulogebang, yang terletak di Kelurahan Pulogebang, Kecamatan Cakung, Jakarta Timur.

Program ini diikuti oleh 100 penyandang tunanetra dari berbagai wilayah, termasuk Jakarta, Bogor, Tangerang, Depok, dan Bekasi (Jabodetabek), yang merupakan upaya kolaborasi antara Rumah Aspirasi Tunanetra dan Ikatan Tunanetra Muslim Indonesia.

Hadir dalam acara tersebut adalah Presiden Rumah Aspirasi Tunanetra Indonesia, H. Arief Pribadi, Camat Cakung, Fadjar Eko Satrio, dan Kepala Unit Pengelola Terminal Terpadu Pulogebang, Emanuel Kristanto.

Melalui kegiatan ini, diharapkan penyandang tunanetra dapat menjalani mudik secara nyaman dan aman, serta merasakan dukungan sosial yang diperlukan dalam perjalanan mereka.

Semoga program ini memberikan manfaat yang besar bagi seluruh peserta dan memberi inspirasi positif bagi masyarakat luas.

“Alhamdulillah, saya hadir di Terminal Terpadu Pulogebang untuk melepas mudik gratis atau pulang kampung gratis penyandang tunanetra dari Rumah Aspirasi Tunanetra Netra Indonesia.

Mudik atau pulang kampung merupakan tradisi bangsa Indonesia yang dilakukan setiap tahun menjelang Hari Raya Idul Fitri,” kata Walikota.

Selalu hati-hati dan waspada, ia menghimbau pada seluruh tunanetra yang melaksanakan mudik gratis serta selalu menjaga kesehatan.

“Semoga berangkat selamat ke kampung halaman dan kembali ke Jakarta juga dengan selamat,” jelasnya.

Walikota menyatakan apresiasi terhadap terselenggaranya program mudik gratis bagi Ikatan Tunanetra Muslim Indonesia bersama Rumah Aspirasi Tunanetra Indonesia oleh pemerintah pusat.

Dia juga mengungkapkan apresiasi kepada Presiden Indonesia Joko Widodo dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi atas fasilitasi mudik gratis.

Dalam program ini, tersedia tiga kendaraan bus untuk kegiatan mudik gratis menuju tujuan Pantura, dan mereka yang pulang ke Jakarta akan dijemput kembali sampai tiba di Terminal Pulogebang.

H. Arief Pribadi, Presiden Rumah Aspirasi Tunanetra Indonesia, juga menyampaikan rasa terima kasih nya mengenai mudik gratis ke wilayah Pantura, Pantura Selatan, Semarang, dan Cilacap diharapkan berjalan lancar.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada bapak Presiden Republik Indonesia bersama bapak Menteri Perhubungan dan bapak Walikota Jakarta Timur, yang telah mendukung kegiatan mudik gratis hari ini.

Mudah-mudahan perjalanan mudik para tunanetra ke kampung halaman berjalan dengan baik, pulang dan pergi selamat sampai tujuan,” ungkapnya.

Mudik gratis ini menjangkau tujuan keberangkatan yaitu Pantura, Pantura Selatan, Semarang, dan Cilacap.

“Sebagian besar tunanetra yang mengikuti mudik gratis warga Jakarta Timur. Jadi ada pengawas dari Rumah Aspirasi Tunanetra Indonesia yang mengawasi mudik gratis,” tutupnya.