sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID- Peminat tempat kursus mengemudi  di Jakarta ternyata cukup tinggi apalagi khususnya para remaja yang ingin bisa belajar mengemudi mobil sendiri.

Tenang, untuk membantu kamu yang ingin segera bisa mengemudikan mobil dan mencari tempat kursus mengemudi di Jakarta. Berikut beberapa daftar tempat kursus mengemu di Jakarta terbaik yang bisa kamu pilih!

1. Ulisa

Tempat Kursus Mengemudi di Jakarta
Ilustrasi Ulisa (Foto: Google maps)

Usaha Lima Saudara (Ulisa) adalah tempat kursus mengemudi pertama yang ada di Jakarta. Didirikan tahun 1951, awalnya, Ulisa bernama Oemoem.

Di tahun 1972, Tempat kursus ini bekerja sama dengan empat sekolah mengemudi lainnya, lalu berganti nama menjadi Ulisa.

  • Alamat: Jl. H. Agus Salim No.60, RT.8/RW.4, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350

2. Persemija

Tempat Kursus Mengemudi di Jakarta
Ilustrasi Persemija (foto: Google maps)

Tempat kursus mengemudi Jakarta selanjutnya yaitu Persemija. Persemija juga banyak direkomendasikan oleh warga Jakarta, khususnya Jakarta Pusat.

Berikut rincian biaya kursus mobil di Persemija.

  • 5 kali pertemuan : Rp530.000
  • 8 kali pertemuan : Rp780.000
  • 12 kali pertemuan : Rp1.060.000 (diskon 10%)
  • 16 kali pertemuan : Rp1.350.000 (diskon 10%)

Persemija membuka layanan kursus mobil setiap harinya dengan jadwal yang bisa dikonsultasikan.

  • Alamat: Bendungan Hilir, Kramat Sentiong atau Cempaka Putih.

3. Hutomus Yokonsa Jaya

Tempat Kursus Mengemudi di Jakarta
Ilustrasi Hutomus Yokonsa Jaya (Foto: Google maps)

Salah satu jasa kursus mengemudi di Jakarta Pusat ini menyediakan kelas latihan setir untuk kendaraan mobil manual maupun otomatis/matic. Terdapat pula pilihan kendaraan mulai dari sedan, minibus, hatchback dan lainnya.

Variasi mobil latihan yang dapat dipilih yaitu avanza, honda jazz, toyota rush dan lain sebagainya.

  • Alamat: Jl. Garuda No.19A, RT.15/RW.1, Gn. Sahari Sel., Kec. Kemayoran, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10610

4. DCA Cikini

Tempat Kursus Mengemudi di Jakarta
Ilustrasi DCA Cikini (Foto: Google maps)

Yang satu ini adalah lembaga kursus mengemudi profesional dengan pengajaran privat.

Kamu tidak perlu repot untuk datang ke tempat kursus, cukup tunggu di rumah dan akan dijemput dan diantar oleh instruktur yang berpengalaman dan bersertifikasi .

Untuk jadwal latihannya bebas bisa memilih jadwal pagi, siang, sore atau malam.

  • Alamat: Jl. Kali Pasir No.163, RT.3/RW.1, Cikini, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10330

5. Ar Rahman

Tempat Kursus Mengemudi di Jakarta
Ilustrasi Ar Rahman (fotp: Google maps)

Salah satu tempat kursus mengemudi di Jakarta yang sudah ada sejak 16 tahun silam. Banyak yang memilih Ar-Rahman untuk belajar mengemudi area Jakarta. Cabang mereka sendiri sudah tersebar di Cilacap, Jakarta Timur, Pasar Rebo,Jakarta Timur, Pondok Gede, Bekasi, Kalimalang, Jakarta Timur, dan masih banyak lagi.

Tidak perlu khawatir karena akan diajari oleh orang yang sudah professional dalam bidangnya dan sudah bersertifikasi. Untuk jadwalnya sendiri bisa memilih dan ditentukam.

Itulah beberapa rekomendasi tempat kursus mengemudi di Jakarta. Pilihlah tempat kursus mengemudi yang memiliki tenaga pengajar berpengalaman, sabar dan telaten.

Salah satu cara mengetahuinya adalah dengan menanyakan kerabat yang pernah belajar mengemudi di tempat tersebut.