Cara Naik Transjakarta Bayar Pakai Gopay, Lupa Bawa E-money? Nggak Perlu Panik!
HAIJAKARTA.ID- Cara naik Transjakarta bayar pakai gopay bisa loh sekarang! Transjakarta sendiri adalah salah satu transportasi yang sangat mudah ditemukan di Jakarta atau bahkan menjadi salah satu trasportasi yang sangatlah diminati masyarakat karena mudahnya ditemui.
Transportasi ini banyak menjadi solusi dari masyarakat Jakarta yang harus berpergian baik itu sekolah, bekerja, wisata, dan lain sebagainya. Bisa dikatakan Transjakarta ini adalah transportasi favorit.
Bukan hanya mudah ditemukan atau tersebar dimana-mana, transpuortasi ini juga memiliki tarif yang bisa dikatakan cukup murah dalam sekali perjalanan. Oleh karena itu banyak yang memilih transportasi ini.
Transjakarta adalah sebuah sistem transportasi yang disebut dengan Bus Rapid Transit atau di singkat dengan BRT yang mana faktanya, transportasi jenis ini merupakan hal pertama di Asia Tenggara dan Selatan.
Hal tersebut tentunya menjadi salah satu kebanggaan kita sebagai masyarakat karena memiliki jenis transportasi yang sangat mudah digunakan dan juga ternyata salah satu yang pertama di Asia Tenggara maupun Asia Selatan.
Cara menggunakan transportasi ini juga sanggatlah mudah dimana, penumpang hanya memerlukan e-money atau kartu elektronik yang telah memiliki minimal saldo sebanyak lima ribu rupiah.
Kartu elektronik ini juga mudah untuk dibeli karena sudah banyak toko-toko tertentu menjualnya secara bebas, atau juga dapat membeli pada bank secara langsung, hingga toko online.
Kartu elektronik yang digunakan pada Transjakarta ini diterbitkan oleh banyak bank yang mana calon penumpang tidak perlu risau kehabisan karena banyak bank telah menerbitkan dan menjualnya.
Namun ada kalanya seorang lupa membawa kartu elektronik ketika ingin menaiki Transjakarta, lalu apakah ada solusinya?
Jawabannya tentu saja ada yaitu menggunakan aplikasi Gopay. Apalikasi ini sendiri merupakan sebuah aplikasi dompet digital yang memiliki banyak fitur yang dapat digunakan oleh masyarakat.
Setelah kerjasama antara Transjakarta dan GoTo pada Desember tahun 2022 yang lalu, secara resmi bahwa Gopay dapat digunakan oleh masyarakat sebagai salah satu alat pembayaran menggunakan Transjakarta.
Lalu bagaimana cara naik Transjakarta bayar pakai Gopay? Yuk simak penjelasan cara menggunakan aplikasi Gopay ini berikut
Layanan Seputar Transjakarta
Transjakarta beroperasi mulai tahun 2004 di Jakarta dan menjadi salah satu transportasi yang banyak diminati dan setiap tahunnya penggunanya meningkat. Transportasi ini juga cukup difavoritkan warga Jakarta.
TransJakarta sendiri mulai dirancang sebagai salah satu moda transportasi yang berbentuk massal yang mana digunakan sebagai pendukung aktivitas sehari-hari ibukota yang sangat padat.
Transportasi ini memiliki jalur lintasan atau rute hingga saat ini yaitu sepanjang 251.2 km dan merupakan salah satu terpanjang didunia, juga memiliki kurang lebih 287 halte yang terdiri atas 13 koridor.
Transjakarta ini telah berkembang serta memiliki berbagai layanan yang dapat menunjang aktivitas masyarakat Jakarta, berikut beberapa layanan dari Transjakarta yaitu Transjakarta, bus gratis, bus pengumpan, bus wanita, bus wisata, dan royaltrans.
Cara Naik Transjakarta Bayar Pakai Gopay
Setelah mengetahui bagaimana seluk beluk tentang Transjakarta, sekarang saatnya kita membahas tentang bagaimana jika kita lupa membawa kartu elektronik saat akan naik di transportasi ini.
Aplikasi yang perlu disiapkan atau perlu di download yaitu Gopay. Aplikasi ini menjadi salah satu hal yang bisa menyelamatkan kita saat terdesak tidak membawa kartu elektronik.
Berikut ini cara naik Transjakarta bayar pakai gopay, yuk simak bagaimana cara menggunakannya.
- Pastikan bahwa telah memiliki aplikasi TiJe, dimana aplikasi ini dapat diunduh pada Play Store untuk android atau Appstore untuk pengguna iphone.
- Masuk ke aplikasinya, jika belum memiliki akun silahkan daftar terlebih dahulu dengan memenuhi syarat dan ketentuan aplikasinya.
- Selanjutnya masuk ke aplikasi dan akses menu Beli Tiket, kemudian pilih jenis layanan Transjakarta
- Kemudian muncul harga kemudian klik Beli Tiket
- Pilih pembayaran dengan menggunakan Gopay dan pastikan bahwa saldo cukup.
Nah, itu tadi informasi seputar Transjakarta dan cara naik Transjakarta bayar pakai Gopay. Jadi kalau lupa membawa E-money, tidak perlu panik karena bisa bayar pakai Gopay!