sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Sebuah pohon tumbang timpa pasutri di Jalan Daan Mogot, Kota Tangerang, pada Rabu (31/7/2024).

Pohon tersebut tumbang secara mendadak tanpa ada tanda-tanda angin kencang atau hujan.

“Tidak ada penyebab yang terjadi yang mengakibatkan pohon tumbang sehingga menimpa korban hingga luka-luka,” kata Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Zain Dwi Nugroho.

Pohon Tumbang Timpa Pasutri

Kombes Zain Dwi Nugroho menduga pohon tersebut tumbang karena usianya yang sudah tua.

Akarnya tidak mampu lagi menahan tinggi dan besarnya pohon sehingga menyebabkan tumbangnya pohon tersebut.

“Sepertinya pohonnya sudah cukup tua dan akarnya sudah tidak kuat menopang,” jelasnya.

Koordinasi dengan Pemerintah Kota

Pihak kepolisian telah berkoordinasi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terkait kejadian ini.

Kombes Zain menyarankan agar dinas pertamanan segera mengecek dan menebang pohon-pohon yang sudah tua di sepanjang Jalan Daan Mogot untuk mencegah kejadian serupa.

“Dinas pertaman wajib tahu, jadi kami koordinasikan untuk dapat dilakukan pengecekkan kembali. Jalan Daan Mogot ini kan banyak sekali pohon-pohon besar, supaya tidak terjadi lagi dikemudian hari seperti ini,” tambahnya.

Peristiwa pohon tumbang terjadi sekitar pukul 08.30 WIB. Saat itu, pasutri Agus dan Sri Maryati sedang berboncengan naik motor melintas di Jalan Daan Mogot dari arah Jakarta menuju Kota Tangerang.

Nahas, saat tiba di lokasi, mereka tertimpa pohon yang tiba-tiba tumbang. Kedua korban pun terjatuh dan tergeletak di aspal jalan.

Kondisi Korban Pohon Tumbang

Akibat kejadian tersebut, pasutri tersebut mengalami luka-luka.

Sang suami, Agus, mengalami luka parah dengan kaki kanan dan kiri patah, wajah lebam, dan pelipis kanan robek.

Sang istri, Sri Maryati, mengalami luka lebam di wajah dan kaki kiri memar.

“Sang suami mengalami patah di bagian kanan dan kiri kakinya, wajah lebam serta pelipisnya robek. Sedangkan istrinya kaki kiri memar, wajah lebam dan luka-luka kecil lain di sekujur tubuh. Suaminya mengalami luka yang parah daripada istrinya,” ujar Zain.

“Kejadiannya pagi hari jam setengah 9 WIB,” tambahnya.

Kedua korban saat ini masih dirawat di RSUD Tangerang.  Kondisi mereka disebutkan dalam keadaan sadar dan terus mendapatkan perawatan intensif.

“Untungnya korban selamat, tidak meninggal. Saat ini masih dirawat di RSUD Tangerang,” tutur Zain.

Kombes Zain Dwi Nugroho mengimbau kepada masyarakat untuk lebih waspada dan berhati-hati saat melintas di jalan yang dipenuhi pohon-pohon besar, terutama pada musim penghujan atau saat cuaca ekstrem.

Pohon Tumbang Timpa Pasutri Viral di Media Sosial

Video tersebut viral usai diunggah akun Instagram @infoviral.news hari ini (1/8/2024).

Netizen juga ramai membanjiri kolom komentar perihal tersebut.

“Ini tata kotanya gimana ya? Pohon sudah besar seperti itu bukannya ditebang. Kasihan itu ya Allah korbannya kakinya sampai kejepit pohon,” tulis akun Instagram @basirb****

“Tidak ada kah pengendara lain yang mau kasih bantuan supaya kaki korban tidak terjepit?” tulis akun Instagram @guee_dit*****