sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID- Daftar harga sewa gedung di Jakarta ini bisa jadi salah satu referensi untuk kamu yang ingin menyewa gedung untuk acara pernikahan, seminar, maupun event.

Pada dasarnya, Harga sewa gedung pernikahan di Jakarta bisa bervariasi tergantung pada lokasi, fasilitas, kapasitas, dan juga hari serta waktu acara.

Berikut adalah perkiraan rentang harga untuk sewa gedung pernikahan di Jakarta:

1. The Kasablanka Hall

Daftar Harga Sewa Gedung di Jakarta
Ilustrasi The Kasablanka Hall (foto: Google.com)

Daftar harga sewa gedung di Jakarta yang pertama adalah The kasablanka Hall yang memiliki venue serbaguna yang dapat memudahkan pihak penyelenggara melaksanakan event yang diinginkan.

Selain itu juga terdapat berbagai pilihan ruangan untuk berbagai acara seperti rapat, seminar, gathering, hingga pesta ulang tahun, memiliki tawaran harga terbaik.

Harga yang ditawarkan terbilang murah dengan fasilitas dari The Kasablanka jika dibandingkan dengan venue serbaguna lain di Jakarta.

  • Rentang harga: sekitar Rp 20 juta hingga Rp 50 juta untuk satu hari, tergantung pada paket dan fasilitas yang dipilih.
  • Alamat Gedung : Kasablanka Hall Kota Kasablanka Mall, 2nd Floor Jl. Casablanca Raya Kav. 88 Jakarta Selatan 12870 Indonesia

2. The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place

Daftar Harga Sewa Gedung di Jakarta
Ilustrasi The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place (foto: Google.com)

hotel The Ritz Carlton Jakarta, Pacific Place dinobatkan sebagai hotel terbaik se Asia-Afrika.

Bertempat di tengah kawasan bisnis Sudirman, tentu The Ritz-Carlton menjadi hotel mewah yang cocok untuk orang yang sedang melakukan perjalanan bisnis.

Tidak hanya itu, fasilitas yang ditawarkan untuk pebisnis pun tidak main-main.

  • Rentang harga: mulai dari sekitar Rp 50 juta hingga lebih dari Rp 200 juta untuk satu hari, bergantung pada pilihan ruangan dan paket pernikahan.
  • Alamat Gedung: The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place Sudirman Central Business District (SCBD), Jl. Jendral Sudirman Kav. 52-53 Jakarta 12190 Indonesia

 3. Hotel Mulia Senayan

Daftar harga sewa gedung di Jakarta
Ilustrasi Hotel Mulia Senayan (foto: Google.com)

Daftar harga sewa gedung di Jakarta yaitu Hotel Mulia Senayan.Hotel Mulia Senayan merupakan hotel bisnis dengan 994 kamar yang pertama dibuka pada 20 September 1997.

Memberikan kenyamanan di tengah kesibukan kota Jakarta, hotel 40 lantai ini menawarkan kualitas bintang lima dan fasilitas terbaik yang diharapkan oleh pengunjung bisnis.

The Suites at Hotel Mulia Senayan, Jakarta – menawarkan fasilitas dengan kenyamanan nan elegan yang terbaik, mencerminkan gaya khas Mulia yang mewah.

Setiap detil The Suites menggambarkan Mulia, dimulai dari sapaan pribadi saat kedatangan tiap tamu, dengan layanan butler berpengalaman yang siap mengantisipasi kebutuhan tamu, hingga furnitur yang dipesan secara khusus dan fasilitas yang nyaman.

  • Rentang harga: biasanya dimulai dari sekitar Rp 50 juta hingga Rp 200 juta atau lebih, tergantung pada kapasitas ruangan dan hari acara.
  • Alamat Gedung : Hotel Mulia Senayan Jakarta Jl. Asia Afrika Senayan Jakarta 10270 Indonesia

4. Fairmont Jakarta

Daftar harga sewa gedung di Jakarta
Ilustrasi Fairmont Jakarta (foto: Google.com)

Fairmont Jakarta dikenal karena lokasinya yang tak tertandingi di kawasan Senayan, dengan lokasi yang sangat dekat dengan Bursa Efek Indonesia, Jakarta Convention Center.

Fairmont Jakarta terhubung langsung ke salah satu pusat perbelanjaan ternama di Jakarta, Plaza Senayan, dan juga Gedung Perkantoran Sentral Senayan.

  • Rentang harga: mulai dari sekitar Rp 50 juta hingga Rp 150 juta untuk satu hari, tergantung pada pilihan ruangan dan paket yang dipilih.
  • Alamat Gedung : Fairmont Jakarta Jl. Asia Afrika No. 8 Gelora Bung Karno, Jakarta 10270 Indonesia

5. The Sultan Hotel & Residence Jakarta

Daftar harga sewa gedung di Jakarta
Ilustrasi Pullman Jakarta Central Park (foto: Google.com)

The Sultan Hotel & Residence Jakarta dikenal dengan keindahannya yang legendaris dan tak lekang oleh waktu.

Dengan sentuhan kebudayaan Jawa yang kental, rasakan kemewahan yang otentik dari pelayanan kami.

Unit kami menawarkan beragam jenis kamar, lengkap dengan fasilitas untuk memastikan kenyamanan Anda. Mulai dari kebutuhan bisnis, liburan, maupun momen-momen spesial, kami adalah pilihan yang tepat untuk memenuhi berbagai kebutuhan kamu.

Nikmati akses yang nyaman ke berbagai pusat perbelanjaan seperti Senayan City, Grand Indonesia, hingga Plaza Indonesia. Hotel ini juga menyediakan akses eksklusif menuju Jakarta Convention Center (JCC).

  • Rentang harga: sekitar Rp 20 juta hingga Rp 80 juta untuk satu hari, tergantung pada kapasitas ruangan dan fasilitas yang diinginkan.
  • Alamat Gedung : The Sultan Hotel & Residence Jakarta Jl. Gatot Subroto Kav. 9-11 Jakarta 10270 Indonesia

6. Pullman Jakarta Central Park

Daftar harga sewa gedung di Jakarta
Ilustrasi Pullman Jakarta Central Park (foto: Google.com)

Daftar harga sewa gedung di Jakarta selanjutnya adalah Pullman Jakarta Central Park yang merupakan hotel kelas atas internasional yang dimiliki Accor pada tahun 2022.

  • Rentang harga: mulai dari sekitar Rp 30 juta hingga Rp 100 juta untuk satu hari, tergantung pada pilihan ruangan dan paket pernikahan.
  • Alamat Gedung : Pullman Jakarta Central Park Podomoro City, Jl. Let. Jend. S. Parman Kav. 28 Jakarta 11470 Indonesia

7. Ayana Midplaza Jakarta

Daftar harga sewa gedung di Jakarta
Ilustrasi Ayana Midplaza Jakarta (foto: Google.com)

Ayana Midplaza Jakarta Terletak di pusat bisnis Jakarta, tepat di Jl. Sudirman, yang merupakan salah satu jalan utama dan pusat aktivitas ekonomi di ibu kota Indonesia.

Dikenal dengan desain interior yang mewah dan elegan, mencerminkan gaya hidup modern dengan sentuhan tradisional Indonesia yang kental.

  • Rentang harga: sekitar Rp 30 juta hingga Rp 100 juta untuk satu hari, tergantung pada kapasitas ruangan dan fasilitas tambahan.
  • Alamat Gedung : Ayana Midplaza Jakarta Jl. Jendral Sudirman Kav. 10-11 Jakarta 10220 Indonesia

8. The Dharmawangsa Jakarta

Daftar harga sewa gedung di Jakarta
Ilustrasi The Dharmawangsa Jakarta (foto: Google.com)

Daftar harga sewa gedung di Jakarta selanjutnya adalah The Dharmawangsa Jakarta.

The Dharmawangsa Jakarta adalah sebuah hotel mewah yang memiliki ciri khas yang menonjol dengan arsitektur yang elegan serta lokasi yang prestius dan menyediakan fasilitas yang premium.

  • Rentang harga: mulai dari sekitar Rp 50 juta hingga Rp 150 juta untuk satu hari, tergantung pada pilihan ruangan dan paket pernikahan.
  • Alaamat Gedung : The Dharmawangsa Jakarta Jl. Brawijaya Raya No. 26 Kebayoran Baru, Jakarta Selatan 12160 Indonesia

9. Shangri-La Hotel Jakarta

Daftar harga sewa gedung di Jakarta
Ilustrasi Shangri-La Hotel Jakarta (foto: Tripadvisor.com)

Shangri-La Hotel Jakarta memiliki beberapa ciri khas yang membuatnya istimewa di antara hotel lainya yakni lokasi yang sangat strategiis.

Hotel ini memiliki desain interior yang mewah serta dikenal dengan pelayanan yang ramah, profesional, dan sangat perhatian terhadap detail.

Staf hotel berkomitmen untuk memastikan pengalaman menginap yang tak terlupakan bagi setiap tamu.

  • Rentang harga: sekitar Rp 50 juta hingga Rp 200 juta atau lebih untuk satu hari, bergantung pada kapasitas ruangan dan hari acara.
  • Alamat Gedung : Shangri-La Hotel Jakarta Kota BNI, Jl. Jend. Sudirman Kav. 1 Jakarta 10220 Indonesia

10. Four Seasons Hotel Jakarta

Daftar harga sewa gedung di Jakarta
Ilustrasi Four Seasons Hotel Jakarta (foto: Google.com)

Four Sesons Hotel Jakarta tterkenal dengan berbagai ciri khas yang unuk yakni terkenal dengan pelayanan yang sangat personal dan perhatian terhadap detail.

Staf hotel berdedikasi tinggi untuk memastikan kepuasan dan kenyamanan maksimal bagi setiap tamu, Four Seasons Hotel Jakarta juga aktif dalam berbagai inisiatif keberlanjutan, termasuk program pengurangan dampak lingkungan dan dukungan terhadap komunitas lokal serta dengan reputasi globalnya.

Four Seasons Hotel Jakarta menawarkan pengalaman menginap yang menjanjikan kemewahan, keanggunan, dan ketenangan di tengah hiruk pikuk kota Jakarta.

  • Rentang harga: mulai dari sekitar Rp 50 juta hingga Rp 200 juta atau lebih untuk satu hari, tergantung pada pilihan ruangan dan paket pernikahan.
  • Alamat Gedung : Four Seasons Hotel Jakarta Jl. Jend. Gatot Subroto Kav. 18 Jakarta 12710 Indonesia