sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Haijakarta.id
Follow

HAIJAKARTA.ID – Cek apakah kamu sebagai penerima bansos PKH 2024 tahap 4 periode Desember 2024.

Nomor Induk Kependudukan (NIK) pada Kartu Tanda Penduduk (KTP) dapat digunakan untuk memastikan penerima bansos PKH 2024.

Penerima bansos PKH tahap keempat sudah disalurkan pada Desember 2024. Karena itu, masyarakat dapat mengecek status penerima bansos PKH.

Apa Itu Bansos PKH?

Bansos PKH adalah program bantuan berupa uang tunai yang diberikan kepada keluarga miskin/rentan miskin.

Gunanya untuk mengurangi beban pengeluaran dan meningkatkan pendapatan oleh KPM. Pencairan bansos PKH dilakukan secara bertahap.

Pencairan bansos PKH 2024 ini disalurkan selama empat kali dalam setahun. Dimulai dari tahap pertama pada Januari, Februari, dan Maret.

Tahap kedua di April, Mei dan Juni. Ketiga, Juli, Agustus, dan September. Terakhir, tahap keempat untuk Oktober, November dan Desember.

Untuk penerima bantuan ini wajib tercatat dalam Daftar Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kementerian Sosial.

Cek Penerima Bansos PKH 2024 Tahap 4 Periode Desember

Penerima bisa mengecek apakah apakah bantuan sudah bisa dicairkan atau belum melalui laman https://cekbansos.kemensos.go.id/ atau aplikasi Cek Bansos.

1. Cek Penerima Bansos PKH 2024 Secara Online

  • Kunjungi laman resmi https://cekbansos.kemensos.go.id/
  • Masukkan nama wilayah, mencakup provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan tempat tinggal
  • Ketikkan nama penerima manfaat sesuai KTP
  • Masukan kode verifikasi berupa empat huruf kode yang tertera dalam kotak kode
  • Klik “Cari Data” untuk melihat apakah nama yang dimasukkan terdaftar sebagai penerima PKH
  • Tunggu beberapa saat sampai sistem menampilkan status penerima hingga jenis bansos yang akan diterima.

Cek Penerima Bansos PKH 2024 Lewat Aplikasi

  • Unduh aplikasi Cek Bansos di Google Play Store dan App Store
  • Login atau masuk menggunakan username dan password
  • Jika belum memiliki akun, lakukan registrasi dengan mengisi data lengkap
  • Klik menu “Cek Bansos”
  • Masukkan data wilayah atau penerima manfaat, mulai dari provinsi, kabupaten, kecamatan, dan desa/kelurahan tempat tinggal
  • Masukkan nama penerima manfaat sesuai KTP Isi kode verifikasi captcha
  • Klik “Cari Data” Tunggu beberapa saat sampai hasil pencocokan data dengan daftar penerima manfaat muncul.

Besaran Nominal Bansos PKH 2024

Bansos PKH ini memiliki besaran yang berbeda, sesuai dengan kategori dan usia penerima. Mulai dari pelajar hingga ibu hamil.

  • Ibu hamil: Rp 750.000 per tiga bulan
  • Anak usia 0-6 bulan: Rp 750.000 per tiga bulan
  • Pelajar sekolah dasar atau sederajat: Rp 225.000 per tahap
  • Pelajar SMP atau sederajat: Rp 375.000 per tahap
  • Pelajar SMA atau sederajat: Rp 500.000 per tahap
  • Penyandang disabilitas berat dan lanjut usia 60 tahun ke atas: dialokasikan menerima Rp 600.000 per tahap.

Proses Pencairan Bansos PKH

Masyarakat yang terdaftar sebagai penerima PKH 2024 memiliki beberapa pilihan untuk melakukan pencairan dana, sebagai berikut:

  • Datang ke Kantor Pos terdekat
  • Melakukan pencairan melalui bank nasional seperti Bank Mandiri, Bank BRI, Bank BNI, dan Bank BTN.
  • Penyaluran melalui PT Pos Indonesia ke komunitas atau kelompok tertentu.
  • Skema penyaluran dana dengan layanan Door to Door khusus penerima yang memiliki akses terbatas atau kesulitan dalam mobilitas.

Demikian cara cek penerima bansos PKH 2024 untuk penyaluran tahap 4 periode bulan Desember.